Manchester United Tersenyum Semringah, Ruben Amorim Sukses Hajar Tim Rival City, Ini Kuncinya

Ini menjadi kado perpisahan Ruben Amorim dan jadi pertandingan kandang terakhir manajer baru Manchester United melawan rival berat Setan Merah, Manchester City.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 06 Nov 2024, 07:30 WIB
Diterbitkan 06 Nov 2024, 07:30 WIB
Ruben Amorim
Ruben Amorim diangkat oleh para pemainnya usai Sporting mengalahkan Man City pada ajang Liga Champions. (PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP)

Liputan6.com, Jakarta Ruben Amorim berhasil memikat penggemar Manchester United setelah sukses membawa timnya Sporting CP mengalahkan Manchester City di laga keempat Liga Champions 2024/2025 di Estadio Jose Alvalade, Rabu dini hari tadi WIB (6/11/2024). Amorim taklukan tim asuhan Pep Guardiola dengan skor telak 4-1.

Ini menjadi kado perpisahan Amorim dan jadi pertandingan kandang terakhir manajer baru Manchester United melawan rival berat Setan Merah, Manchester City. Pada laga itu, Phil Foden membuka skor lebih dahulu untuk tim tamu.

Namun, tidak seorang pun yang dapat meramalkan apa yang terjadi selanjutnya. City menyerah setelah Viktor Gyokeres memborong tiga gol, dan satu lainnya dicetak Max Araujo.

Amorim telah memberikan hadiah lebih awal kepada penggemar MU. Pelatih yang akan segera pindah ke Old Trafford dinilai menerapkan strategi tepat dengan serangan balik adalah kuncinya.

Mudah untuk Sporting melakukan serangan balik ketika memiliki Viktor Gyokeres di depan - pemain Swedia bertubuh besar itu suka menghancurkan para bek dengan kekuatan dan kecepatannya.

Fans Manchester United Tak Sabar Menanti Strategi Amorim

Foto: Perpisahan Manis Ruben Amorim Bersama Sporting Sebelum Merapat ke Manchester United
Kemenangan ini membawa Sporting mempertahankan rekor sempurna dengan kemenangan beruntun di Liga Portugal. Meski akan segera meninggalkan klub, Amorim tampak memberi kesan positif dan harapan bagi Sporting untuk terus berprestasi di bawah penggantinya. (AP Photo/Armando Franca)

"Dia tahu mereka lebih kuat secara taktis, jadi dia tidak mengambil risiko yang tidak perlu," seorang penggemar berbagi di X. Sementara yang kedua memposting: "Amorim adalah pelatih serangan balik yang gila, dia punya United dalam nadinya!"

Para penggemar MU pun mulai bersemangat tentang apa yang dapat ia lakukan dengan beberapa penyerang mereka. Gyokeres, misalnya. Dia sudah menjadi pemain elit ketika ia tiba di Lisbon - tetapi ia masih berkembang pesat di bawah asuhan Amorim.

Kemenangan Sporting Jadi Peringatan Buat Klub Liga Inggris

Foto: Sambaran Berkelas Joshua Zirkzee Bawa MU Awali Liga Inggris dengan Kemenangan
Pemain Manchester United, Joshua Zirkzee, mengontrol bola saat melawan Fulham pada laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Sabtu (17/8/2024). (AP Photo/Dave Thompson)

Kemenangan Sporting atas City, menjadi peringatan bagi klub-klub Liga Inggris dan harus disikapi dengan serius. City memang belum dalam performa terbaiknya akhir-akhir ini, tetapi klub raksasa Inggris jarang terlihat biasa-biasa saja seperti di Lisbon.

"Kami memenangkan semuanya," seorang penggemar memposting di media sosial. Sementara yang kedua menambahkan: "Liga Primer belum siap untuk sepak bola Ruben Amorim. Pelatih terbaik di dunia!"

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya