Liputan6.com, Jakarta Suporter Timnas Indonesia asal Bali, Putra dan Arya, menebar psywar kepada para pemain Bahrain jelang pertemuan kedua tim di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (25/3/2025) malam WIB.
Sebagaimana diketahui, Indonesia dan Bahrain diagendakan bersua dalam lanjutan grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, dengan waktu kick-off pukul 20.45 WIB. Pertandingan kali ini bakal jadi momen krusial bagi duo kesebelasan jika ingin menjaga asa tembus ke putaran final ajang sepak bola terakbar tahun depan.
Baca Juga
Skuad Garuda saat ini menghuni urutan 4 klasemen sementara dengan perolehan hanya 6 poin dari 7 pertandingan. Catatan tersebut membuat anak-anak asuh Patrick Kluivert butuh mukjizat jika ingin mengejar posisi runner-up klasemen, mendampingi Jepang yang sudah lebih dulu dipastikan lolos otomatis dari ronde tiga.
Advertisement
Alhasil skenario yang paling masuk akal buat Timnas Indonesia ialah finis ketiga atau keempat klasemen, sehingga bisa mencoba peruntungan via putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Hanya saja untuk mempertahankan posisi di zona empat besar, skuad Garuda tak bisa berleha-leha. Bahrain dan China yang membayang di urutan 5 dan 6 punya perolehan poin identik dengan Timnas Indonesia.
Kemenangan di pertandingan Selasa (25/3/2025) pun menjadi harga mati jika skuad racikan Patrick Kluivert tidak tergusur dari peringkatnya saat ini.
Suporter dari Penjuru Indonesia Tebat Pswyar ke Timnas Bahrain
Guna mendukung perjuangan Timnas Indonesia di laga krusial melawan Bahrain, dua suporter skuad Garuda: Putra dan Arya rela menempuh perjalanan jauh dari Bali.
Mereka berangkat dari Pulau Dewata pada Selasa (25/3/2025) pukul 11.30 WITA dan langsung menuju Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dengan membawa atribut berupa pakaian khas Bali, miniatur trofi Piala Dunia, serta spanduk bertuliskan "Indonesia Lolos Piala Dunia".
Mereka lantas menebar psywar kepada Bahrain jelang pertandingan di kandang skuad Garuda. Mereka optimistis lautan suporter SUGBK bisa menggetarkan dengkul anak-anak asuh Dragan Talajic kala berduel melawan Jay Idzes dan kolega.
"Pasti harapan (suporter) itu (Timnas Indonesia) menang ya. Bahrain, siap-siap (menghadapi) kami, suporter," ujar Putra saat diwawancarai Liputan6.com dan awak media lain di luar area Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (25/3/2025) sore WIB.
"(Kami) akan meneror kalian. Hati-hati dengkul kalian pasti gemetar," timpal rekannya Arya.
Advertisement
Ingin Jadi Saksi Sejarah
Sementara itu, terkait motivasi Putra dan Arya terbang jauh-jauh dari Bali menuju Jakarta, keduanya ingin menjadi saksi sejarah perjuangan Timnas Indonesia merebut tiket putaran final Piala Dunia 2026.
Fans berharap skuad Garuda kali ini dapat mewujudkan mimpi besar tembus ke putaran final ajang sepak bola terakbar empat tahunan, setelah sejak dulu mereka hanya bisa menyaksikan kiprah negara-negara lain di kompetisi tersebut.
"Kita optimis ya. Ini impian dari kecil, dan selama ini kita nonton timnas dari negara lain, cuma untuk sekarnag 2025 ini kita punya peluang untuk tampil di Piala Dunia. Untuk itu, kita membawa miniatur ini, saya harapkan bisa menjadi saksi Timnas kita bisa menuju Piala Dunia 2026," tandas Arya kepada awak media.
