Liputan6.com, Jakarta - Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengungkap sesuatu mengenai kepribadian seseorang. Salah satunya dengan panjang jari tangan. Caranya, kamu hanya membandingkan panjang jari kelingkingmu, kemudian cocokkan dengan beberapa karakteristik yang menggambarkan tentang dirimu.
Berikut beberapa kepribadian yang diungkap melalui panjang jari kelingking. Yuk coba.
Advertisement
Baca Juga
1. Jari kelingking pendek
Deskripsi: Ujung jari kelingking berada di bawah ruas jari manis.
Arti: Kamu orang pemalu dan pendiam, terutama di antara orang tak dikenal atau yang baru kamu kenal. Kamu punya impian besar tapi kepribadianmu yang pemalu membuatmu tertahan untuk mengejar impian tersebut. Meski begitu, kamu punya jiwa dan hati yang besar, sehingga itulah yang mendorongmu mencapai keinginan selama ini.
2. Jari kelingking standar
Deskripsi: Ujung jari kelingking berada segaris lurus dengan ruas jari manis.
Arti: Kamu punya kepribadian yang seimbang. Kamu tidak mudah kesal dan tersinggung. Lebih dari itu, kamu juga tak gampang stres. Mungkin hal ini yang membuatmu tampak tidak termotivasi, lempeng, dan santai. Orang perlu mengenalmu lebih jauh untuk mengetahui bahwa kamu juga sosok yang hangat dan menakjubkan.
Advertisement
3. Jari kelingking panjang
Deskripsi: Ujung jari kelingking berada di atas ruas jari manis.
Arti: Kamu orang yang ramah dan menawan. Kepribadian sepertimu adalah yang sering dicari banyak orang, karena kamu termasuk sosok pekerja keras dan jenis orang yang bisa dipercaya. Kamu juga menangani segala hal dengan serius.
4. Jari kelingking turun
Deskripsi: Lihat telapak tanganmu, panjang jari kelingking dimulai dari bawah, tidak satu garis dengan jari lain.
Arti: Dalam palmistri, pemilik jari ini termasuk orang yang hidup di dunia mimpi. Kamu punya banyak rencana dan impian masa depan tapi terkadang sulit menerjemahkan gagasan tersebut ke dalam dunia nyata.
Advertisement
5. Jari kelingking sama panjang (dengan jari manis)
Deskripsi: Kebanyakan orang punya jari kelingking lebih kecil dari jari manis. Namun, kamu punya jari kelingking sama panjang dengan jari manis dan jari tidak dimulai dari bawah.
Arti: Kamu dikenal sebagai pribadi yang memiliki perencanaan yang baik dalam menjalani hidup. Selain itu, kamu punya kemampuan untuk menjadi seorang pemimpin, karena semangat dan visi misi besar yang kamu miliki.
Nah, apakah kamu termasuk di antara salah satu jari kelingking tersebut?
Reporter:
Febi Anindyakirana
Sumber: Vemale.com
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini: