Liputan6.com, Jakarta - Sejak diluncurkan November lalu, PlayStation 5 atau PS5 memang mampu menarik atensi publik. Bagaimana tidak, versi ke-5 dari konsol gim paling populer di dunia ini telah dinantikan, terlebih lagi tidak tersedia di banyak tempat.
Baca Juga
Advertisement
Banyak individu, khususnya para gamer rela membayar hampir dua kali lipat harganya untuk mengimpornya dari negara lain.
Sebuah insiden bahkan baru-baru ini terjadi demi mendapatkan PS5. Dua wanita tertangkap kamera sedang baku hantam di dalam sebuah toko demi bisa mendapatkan PS5.
Menurut laporan, perkelahian demi mendapatkan PS5 itu terjadi pada 13 Desember dan menjadi viral di media sosial.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Bertengkar Hebat
Melansir dari India Times, Rabu (23/12/2020), dalam video yang beredar, menunjukkan seorang wanita dengan rambut kepang meneriaki orang lain yang mengenakan jaket hitam.
“Apa yang akan kamu lakukan,” dia terdengar berkata.
Beberapa saat kemudian, para wanita dengan rambut kepang melepas jaketnya dan terus melontarkan kata-kata kasar pada wanita lainnya.
Sementara itu, seorang pria dan seorang wanita mencoba meredakan keributan itu. Namun, wanita yang menggunakan jaket menyerang pelanggan lain dan keduanya terlibat perkelahian hebat.
Advertisement
Polisi Tiba
Pembeli lain yang ada di toko itu terlihat menjauh dari area saat kedua wanita itu bertengkar. Perkelahian itu bahkan berlanjut sampai wanita dengan rambut kepang pingsan setelah kena pukulan di wajahnya.
Namun, ketika polisi tiba di lokasi perkelahian, kedua wanita itu telah meninggalkan kawasan tersebut.