Liputan6.com, Jakarta - Keterlibatan Sehun EXO dalam acara fans meeting bertajuk 'One Memorable Day With Scientist Ganteng Oh Sehun' Whitelab yang berujung huru-hara, kini mendapatkan satu titik terang.
Semula muncul dugaan bahwa Whitelab telah memalsukan tanda tangan Oh Sehun. Sebab, tanda tangan yang dibubuhi di photo card (PC) bagi pemegang golden ticket dianggap berbeda dari biasanya oleh fans.
Advertisement
Tak khayal, di dalam keramaian yang terjadi di Twitter sejak Senin pagi, 7 November 2022 ada yang menyinggung terkait hal tersebut.
Advertisement
Namun, pada Senin malam sekitar pukul 21.00 WIB, Sehun EXO melalui siaran langsung (live) di Instagram pribadinya, langsung meluruskan mengenai persoalan ini.
Sehun mengonfirmasi bahwa tanda tangan di dalam PC yang dibagikan sebagai kompensasi untuk pemenang golden tiket adalah asli. Itu benar-benar tanda tangannya. Pihak Whitelab tidak memalsukannya sama sekali.
"Banyak yang berkata itu bukan tanda tanganku. Aku tertawa melihatnya. Itu benar-benar tanda tanganku. Memang, bukan seperti tanda tanganku, ya?," ujar Sehun.
Dalam kesempatan itu Sehun juga mengatakan bahwa dirinya merasa sedih karena hanya memiliki waktu sangat singkat untuk bertemu dengan penggemarnya.
Dia juga menyayangkan hal itu terjadi. Namun, karena situasinya tidak memungkinkan, hal yang kemarin perlu terjadi.
"Saya harap kalian tidak merasa terlalu kecewa. Rencana bertemu satu sama lain, dan hari pertemuan ini, bukan yang terakhir kalinya. Mulai sekarang, akan ada banyak rencana kita. Semoga, kita dapat bertemu lagi lain waktu," ujarnya.
Sehun juga memastikan dirinya untuk kembali menemui penggemarnya.
Jadi, dugaan terkait tanda tangan palsu Sehun, telah resmi dikonfirmasi oleh Sehun sendiri.
Namun, Whitelab hingga saat ini masih diam menutup mulut tanpa klarifikasi apapun akan hal-hal yang beredar di sosial media.
Awal Dugaan Pemalsuan
Dugaan pemalsuan tanda tangan tersebut muncul karena penggemar EXO melihat tanda tangan di PC kompensasi pemegang golden ticket berbeda dengan tanda tangan Sehun sebelumnya.
Penggemar yang pernah mengetahui tanda tangan asli Sehun merasa tanda tangan di PC tersebut tidak sama.
“Kalopun dari Sehun sendiri dan memang beda ttd sama yg di album harusnya konsisten. Ini tarikan garis dan lengkungan tiap ttd beda lho. Jelas bukan dari orang yg sama sih ini,” kata salah satu penggemar.
"Katanya di palsuin sama pihak Whitelab. Udah sampai ke knetz jg dan knetz mau tuntut katanya," ujar penggemar lainnya.
Para penggemar pun kemudian berdiskusi dan membandingkan tanda tangan Sehun sebelumnya dan tanda tangan Sehun di PC terbaru. Dari situ dugaan pemalsuan tanda tangan mencuat.
⭐ maaf ya eri menfess sender dibawah ini sender cuma nanya dan ngajak diskusi, mungkin ttd sehun emang ganti tapi sender yg ga ngeh atau gmn.. sender takut sebenernya, takut dikira nyebar berita palsu, sekali lagi disini sender cuma nanya ya maaf kalo terkesan menuduh (cont..) https://t.co/vYQTGJwqjc
— aeribase (@aeribase) November 7, 2022
Advertisement