Gara-Gara Ini Nasi Padang Kerap Dibilang Tidak Sehat

Apa sebenarnya yang membuat nasi Padang menjadi makanan yang tidak sehat?

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 13 Des 2016, 13:15 WIB
Diterbitkan 13 Des 2016, 13:15 WIB
Nasi Padang
Apa sebenarnya yang membuat nasi Padang menjadi makanan yang tidak sehat?

Liputan6.com, Jakarta Nasi Padang selalu dihubungkan dengan makanan tinggi lemak, kolesterol, serta mengandung purin yang dapat meningkatkan kadar asam urat darah.

Memang ada beberapa hal yang menjadikan nasi Padang sebagai makanan yang tidak sehat. Kerap kali nasi Padang yang disajikan di restoran Padang dalam bentuk jero-jeroan dan sea food. Belum lagi lauk dan pauk yang disajikan bersama nasi Padang dipanaskan berulang-ulang.

"Nasi Padang yang lezat tersebut pun mengandung kadar lemak jenuh, yang berisi kadar kolesterol tinggi. Yang pada akhirnya dapat meningkatkan kadar kolesterol jahat (kolesterol LDL). Misal rendang atau gulai ayam atau kambing yang dipanaskan berulang-ulang, jelas kadar kolesterolnya akan semakin tinggi," kata Ari Fahrial Syam dari Divisi Gastroenterologi, Departemen Penyakit Dalam FKUI-RSCM, dikutip dari keterangan pers yang diterima Health Liputan6.com pada Selasa (13/12/2016)

Padahal, kalau kita menyantap nasi Padang bersama ketimun atau rebusan daun singkong, nasi Padang yang semula dianggap jahat bisa berubah menjadi baik. Lantaran serat yang terkandung di dalam kedua sayuran dapat membantu mengurangi asupan kolesterol di usus halus.

Jangan lupa untuk makan buah dan minum air putih sebelum atau sesudah menyantap nasi Padang.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya