6 Potret Kebersamaan Sarah Azhari dan Anaknya, Bak Kakak Adik

Mulai beranjak remaja, potret kebersamaan Sarah Azhari dan anaknya terlihat bak kakak adik.

oleh Tyas Titi Kinapti diperbarui 07 Feb 2020, 08:10 WIB
Diterbitkan 07 Feb 2020, 08:10 WIB
6 Potret Sarah Azhari dan Anaknya, Bak Kakak Adik
Sarah Azhari dan Anaknya (Sumber: Instagram/sazarita/)

Liputan6.com, Jakarta Adik Ayu Azhari, Sarah Azhari saat ini sudah jarang terlihat di layar kaca televisi. Wanita kelahiran Jakarta, 16 Juni 1977 ini namanya mulai dikenal usai bermain film  Daun di Atas Bantal beradu peran bersama Christine Hakim pada tahun 1998 silam. 

Tak hanya bermain film, Sarah Azhari juga terjun ke dunia tarik suara. Pada tahun 1999, Sarah mengeluarkan album bertajuk 'Peluk Aku Cium Aku'. Meski begitu, pelantun lagu "Haruskah" ini lebih sering bekerja sebagai model daripada membintangi film atau menyanyi.

Lama tidak terdengar kabarnya, Sarah Azhari kini menetap di Los Angeles, Amerika Serikat. Pemain film 'Suami-suami Takut Istri The Movie' ini juga sudah menikah dengan Pedro Miguel Carrascalao. Dari pernikahannya, Sarah dikaruniai putra tampan bernama Albany Rayy. 

Dari laman Instagramnya, Sarah kerap mengunggah momen dengan putra semata wayangnya. Kedekatan Sarah dan Albany justru membuat mereka terlihat bak kakak adik. Penasaran seperti apa potretnya? Berikut Liputan6.com ulas dari berbagai sumber, potret Sarah Azhari dan Albany Ray, Jumat (7/2/2020).

1. Lama tak terlihat di layar kaca, Sarah dan anaknya kini menetap di Los Angeles, Amerika Serikat.

6 Potret Sarah Azhari dan Anaknya, Bak Kakak Adik
Sarah Azhari dan Anaknya (Sumber: Instagram/sazarita/)

2. Dari laman Instagramnya, adik Ayu Azhari ini kerap mengunggah momen manis bersama putranya, Albany.

6 Potret Sarah Azhari dan Anaknya, Bak Kakak Adik
Sarah Azhari dan Anaknya (Sumber: Instagram/sazarita/)

3. Mulai beranjak remaja, potret kebersamaan Sarah Azhari dan anaknya terlihat bak kakak adik ya?

6 Potret Sarah Azhari dan Anaknya, Bak Kakak Adik
Sarah Azhari dan Anaknya (Sumber: Instagram/sazarita/)

4. Pemotretan pemain sinetron 'Damarwulan' bersama buah hatinya. Kompak banget deh!

6 Potret Sarah Azhari dan Anaknya, Bak Kakak Adik
Sarah Azhari dan Anaknya (Sumber: Instagram/sazarita/)

5. Momen manis Sarah saat menghadiri wisuda putra semata wayangnya lulus SMA. Aktor sekaligus penyanyi ini tak pernah melewatkan momen istimewa buah hati.

6 Potret Sarah Azhari dan Anaknya, Bak Kakak Adik
Sarah Azhari dan Anaknya (Sumber: Instagram/sazarita/)

6. Momen kebersamaan Sarah dan Albany dari waktu ke waktu, ibu anak ini memang kompak banget ya!

6 Potret Sarah Azhari dan Anaknya, Bak Kakak Adik
Sarah Azhari dan Anaknya (Sumber: Instagram/sazarita/)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya