Liputan6.com, Jakarta Tempat wisata rumah pohon di Bekasi cocok kamu jadikan sebagai alternatif untuk menikmati libur akhir pekan bersama keluarga. Tidak perlu jauh-jauh pergi ke luar Kota Bekasi untuk menikmati wisata alam.
Baca Juga
Advertisement
Kini sudah ada tempat wisata rumah pohon di Bekasi yang memiliki nuansa alam yang lengkap dengan aneka fasilitas menguntungkan. Tempat wisata ini menawarkan pesona sisi alam Kota bekasi.
Bukan hanya keindahan alam yang ditawarkan, melainkan beragam fasilitas lengkap juga tersedia di sini. Mulai dari paket outbound, memancing, serta wahana bermain anak yang dapat dinikmati. Selain itu, akses menuju ke tempat wisata rumah pohon di Bekasi ini juga sangat mudah.
Berikut ulasan tempat wisata rumah pohon di Bekasi yang telah Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Senin (10/2/2020).Â
Mengenal tentang Rumah Pohon di Bekasi
Rumah pohon Bekasi merupakan tempat wisata edukasi yang mengusung konsep alam. Rumah pohon ini mengutamakan wisata edukasi ramah lingkungan yang sangat cocok untuk liburan bareng keluarga.
Tempat wisata rumah pohon di Bekasi ini memiliki suasana yang sejuk dan sangat instagramable. Jadi, buat kamu yang suka berswafoto atau hunting foto, wajib berkunjung ke sini.
Namun, tempat wisata rumah pohon di Bekasi ini dikabarkan sempat tutup. Tempat wisata ini sempat tutup sementara pada tahun 2016, karena salah satu rumah pohon ada yang roboh sehingga perlu direnovasi terlebih dahulu.
Kini tempat wisata rumah pohon di Bekasi dikabarkan dibuka kembali dengan jam buka mulai dari jam 9 pagi hingga 5 sore. Tempat ini menjadi spesial karena masih terjaga keasrian kawasan hutannya, sehingga mengunjungi tempat ini akan terbebas dari penat.
Advertisement
Fasilitas di Tempat Wisata Rumah Pohon Bekasi
Rumah pohon ini terbuat dari kayu, dengan desain yang sangat alami sehingga terasa menyatu dengan alam. Berkunjung ke sini akan merasa di dalam rumah di tengah hutan. Selain rumah pohon, ada juga kebun, danau asli sebagai tempat pemancingan. Di area rumah pohon juga terdapat rumah makan berupa saung-saung dengan menyediakan beraneka ragam menu.
Di area rumah pohon juga terdapat rumah makan berupa saung-saung dengan menyediakan menu seperti nasi bakar, nasi timbel, sayur asem, dan aneka olahan ikan. Jadi, setelah puas menikmati dan bermain di area wisata, kamu bisa langsung beristirahat sambil menyantap makanan.
Di tempat wisata rumah pohon di Bekasi ini juga terdapat arena outbound. Terdapat mini aoutbound dan paket full outbound dengan fasilitas berupa ice breaking, pentagon, labirin, jembatan gantung, tali, flying fox, tangkap ikan, climbing wall, serta makan dan minum.
Apabila kamu tidak ingin memancing di danau, kamu bisa masuk ke area pemancingan dengan menyewa alat pancing yang telah disediakan. Ada juga labirin yang terbuat dari pepohonan dan rerumputan. Meskipun tidak serumit dan seluas yang ada di Pujon, Malang, Jawa Timur, labirin di rumah pohon ini tidak kalah seru untuk dinikmati.
Rute Menuju Lokasi Rumah Pohon Bekasi
Tempat wisata rumah pohon di Bekasi terletak di tenagh kota, sehingga tidak sulit menemukan tempat wisata ini. Karena, selain lokasinya yang mudah ditempuh, wisatawan juga dapat menuju ke lokasi dengan kendaraan pribadi maupun menggunakan kendaraan umum.
Bagi kamu yang mengendarai kendaraan pribadi, kamu bisa mengambil jalur ke tol JORR. Lalu keluar di pintu tol Jatiwarna atau Jatiasih. Kemudian ambil arah kanan dan jalur menuju pintu masuk tol TMII. Setelah dari pintu TMII, kamu bisa lanjut mengambil jalur ke arah perumahan Villa Nusa Indah dan jangan ambil jalur kanan.
Setelah 500 meter, terdapat pertigaan dan kamu harus mengambil jalur ke kiri menuju Jalan Raya Paspostel. Di jalan inilah lokasi rumah pohon Bekasi berada, tepatnya di sisi kanan jalan. Rute perjalanan ini merupakan jalur dari tol Jatiasih. Untuk mengambil jalur tol Jatiwarna, kamu bisa lurus melewati bundaran ke arah Jalan Raya Alternatif Jatiwarna, di mana bundaran ini menghubungkan area Kranggan dan Pondok Gede serta Jatiwarna.
Bagi kamu yang menggunakan kendaraan umum, dari alun-alun Kota Bekasi, ambil jalan menuju Jalan Pramuka 63. Kemudian tunggu kedatangan bus K01. Setelah itu jalan ke arah Jalan Cut Mutia di Bekasi Timur menuju terminal Bekasi. Kemudian, tiba di Terminal Poris dan lanjutkan dengan naik bus BT. Setelah itu, naik bus K02B dan kamu harus berhenti di dekat Jalan Raya Parpostel 99. Kemudian turun di Jalan Raya Parpostel 99 dan jalan sedikit ek arah rumah pohon.
Â
Advertisement