Liputan6.com, Jakarta Resep macam-macam sambal bisa menjadi variasi untuk menu keluarga. Sambal merupakan pelengkap makanan yang sangat digemari di Indonesia. Tanpa sambal, makanan serasa kurang lengkap.
Baca Juga
Advertisement
Di Indonesia ada berbagai resep macam-macam sambal. Tiap daerah bahkan punya sambal andalannya sendiri. Resep macam-macam sambal punya cita rasa khas dan unik yang pastinya menggoyang lidah.
Resep macam-macam sambal ini tak cuma memasukkan cabai sebagai bahan utamanya, tapi juga bahan khas lain seperti tempe, mangga, atau petai. Cara pengolahan resep macam-macam sambal juga bisa berbeda satu sama lain.
Anda bisa membuat sendiri resep macam-macam sambal di rumah. Berikut 8 resep macam-macam sambal khas Indonesia, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Selasa (28/4/2020).
Â
Sambal matah
Bahan:
3 siung bawang merah, iris tipis
2 batang serai (ambil bagian putihnya saja, iris tipis lalu cincang halus)
7 buah cabai rawit (iris tipis)
5 buah cabai keriting (iris tipis)
3 buah cabai hijau (iris tipis)
1 buah tomat (potong dadu kecil-kecil)
Minyak panas secukupnya
1 buah jeruk nipis (peras airnya)
Terasi bakar (haluskan, secukupnya)
Garam (secukupnya)
Gula (secukupnya)
Cara Membuat:
1. Campur semua bahan menjadi satu kecuali minyak kelapa.
2. Jika semua bahan sudah tercampur dan rasa garam maupun gula pas, panaskan minyak kelapa lalu siramkan ke sambal.
3. Tambahkan air perasan jeruk nipis agar rasa sambal lebih segar.
4. Aduk rata kembali lalu sajikan.
Advertisement
Sambal korek
Bahan:
20 buah cabai merah
4 siung bawang putih
1/2 sdt garam
1/4 sdt kaldu ayam
minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
1. Ulek bawang putih dan cabai hingga hancur dan halus. Tambahkan garam dan kaldu ayam.
2. Panaskan minyak, tuang minyak panas pada sambal dan sambal korek siap sajikan hangat dengan nasi dan lauk.
Sambal tumpang
Bahan:
1 papan tempe semangit (tempe busuk)
1 papan tempe bagus
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1 ruas kencur
6 cabai merah keriting
6 cabai rawit
2 lembar daun jeruk
2 lembar daun salam
air untuk merebus tempe
gula, garam, dan santan secukupnya
Cara Membuat:
1. Rebus tempe bersama semua bumbu kecuali daun salam dan daun jeruk.
2. Haluskan tempe, rebus kembali dengan menambahkan daun salam dan daun jeruk.
3. Setelah mendidih, beri santan, gula, dan garam. Koreksi rasa. Aduk hingga tercampur rata.
Advertisement
Sambal mangga
Bahan:
1 buah mangga muda, iris tipis panjang
1 sdm gula merah yang telah disisir halus
Sejumput garam
Penyedap masakan, secukupnya jika suka
10 buah cabai rawit
2 siung bawang merah
1 sing bawang putih
1 sdt terasi
Cara Membuat:
1. Siapkan semua bahan. Haluskan cabai, bawang merah, bawang putih, gula merah dan terasi hingga halus.
2. Campur bumbu yang telah dihaluskan dengan mangga muda yang telah diiris tipis dan memanjang. Aduk-aduk sampai rata.
3. Tambahkan garam dan penyedap masakan ke dalam sambal, aduk rata. Koreksi rasa.
Â
Sambal teri
Bahan:
150 gram teri kering
Minyak goreng, secukupnya
1 ruas jahe, memarkan
Bumbu Halus:
20 butir cabai rawit
5 buah cabai keriting
4 siung bawang putih
7 siung bawang merah
Garam, secukupnya
Gula, secukupnya
Penyedap masakan, secukupnya
Cara Membuat:
1. Cuci bersih teri kering kemudian rendam di dalam air mendidih kira-kira selama 10 menit. Merendam teri ini bermanfaat membuat ikan teri lebih empuk.
2. Tiriskan teri yang telah direndam air mendidih, sisihkan sebentar.Panaskan minyak goreng, tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum.
3. Masukkan jahe yang telah dimemarkan, aduk rata.
4. Masukkan ikan teri ke dalam tumisan bumbu, aduk rata.
5. Masak hingga semua bahan termasuk ikan teri matang dan bumbu meresap.
6. Koreksi rasa, angkat sambal teri yang telah matang
Advertisement
Sambal petai
Bahan:
5 butir bawang merah (2 butir dicincang kasar)
3 siung bawah putih (1 siung dicincang kasar)
cabai rawit sesuai selera
4 buah cabai merah besar
2 buah tomat merah segar
5 papan pete
1/2 sdm gula merah
1/2 sdm gula pasir
terasi bakar, garam, air, dan minyak goreng secukupnya
Cara Membuat:
1. Ulek 3 butir bawang merah, 1 bawang putih, cabai rawit, cabai merah besar lalu beri garam, gula putihm dan terasi.
2. Tambahkan gula merah sisir dan tomat. Ulek kembali.
3. Panaskan minyak goreng, masukkan bawang merah dan bawang putih cincang. Tumis sampai harum.
4. Masukkan sambal yang diulek, beri air sedikit demi sedikit.
5. Masukkan pete, masak sampai agak empuk. Angkat dan sajikan.
Sambal goang
Bahan:
10 buah cabai rawit merah
1 siung bawang putih
1 ruas kencur, kupas
garam secukupnya
minyak panas (opsional)
Cara membuat:
1. Ulek cabai rawit, bawang putih dan kencur dengan tambahan garam sesuai selera. Mengulek sambal ini tak perlu terlalu halus, asal bahan hancur dan garam tercampur rata.
2. Panaskan 2 sdm minyak dan siram di atas sambal. Jika tak suka disiram minyak, sambal bisa disajikan mentah begitu saja.
Advertisement
Sambal ijo
Bahan:
15 buah cabai hijau besar, buang tangkainya
15 buah cabai rawit hijau
5 siung bawang merah
2 siung bawang putih
2 buah tomat hijau
1 sdt perasan jeruk nipis
gula pasir dan garam secukupnya
minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
1. Kukus cabai hijau, cabai rawit, tomat, bawang merah dan bawang putih hingga layu. Angkat, Potong-potong dan ulek kasar, asal semua bahan hancur.
2. Panaskan minyak, tumis sambal ulek hingga tercium harum.
3. Tambahkan air jeruk nipis, gula dan garam secukupnya. Biarkan hingga tercampur dan matang.