8 Benda Penyebab WiFi Rumah Lemot, Perhatikan Cara Mengatasinya

WiFi rumah ternyata bisa lemot akibat beberapa benda berikut ini.

oleh Fakhriyan Ardyanto diperbarui 16 Des 2020, 10:45 WIB
Diterbitkan 16 Des 2020, 10:45 WIB
Ilustrasi wifi
Ilustrasi wifi (Sumber: Pexels)

Liputan6.com, Jakarta Di zaman modern yang diiringi kemajuan teknologi sangat pesat, kebutuhan akan internet menjadi sangat penting dalam menunjang aktivitas serta pekerjaan banyak orang. Maka tidak heran, apabila konsumsi tiap kepala menjadi bertambah, bahkan banyak yang rela mengeluarkan biaya cukup banyak untuk memenuhi kebutuhan koneksi internet tersebut.

Selain membeli paket internet yang digunakan pada masing-masing ponsel pribadi, penggunaan WiFi di rumah menjadi salah satu alternatif yang sangat efisien. Pasalnya, anggota keluarga bisa menggunakan WiFi secara bersama dan bisa membantu penurunan konsumsi kuota dari jaringan ponsel pribadi.

Sayangnya, ada saja kendala yang muncul yang dapat menghambat WiFi hingga menjadi lemot. Ternyata, ada beberapa benda penyebab WiFi rumah lemot. Jenis benda tersebut memang cukup umum berada dan digunakan sebagai alat rumah tangga sehari-hari.

Tapi, jika memang sudah keterlaluan, perlu rasanya untuk segera menjauhkan router dari benda penyebab WiFi rumah lemot tersebut. Berikut ini Liputan6.com telah merangkum dari berbagai sumber, apa saja benda penyebab WiFi rumah lemot yang dimaksud, sehingga akan membantu dalam mengatasi internet lemot tersebut, Rabu (16/12/2020).

Benda Penyebab WiFi Rumah Lemot

8 Tips Rumah Tetap Sejuk Tanpa AC
Ilustrasi Ruangan Rumah. ( dok. Pexels.com / Andrea Davis / https://www.pexels.com/photo/contemporary-room-interior-with-furniture-and-carpet-on-floor-5417293/ / Vriskey Herdiyani )

1. Dinding Rumah

Salah satu benda penyebab WiFi rumah lemot yaitu dinding rumah. Ada beberapa jenis bahan dinding yang diketahui paling umum bisa menyebabkan WiFi jadi lemot, beberapa di antaranya adalah marmer, semen, beton, plester, dan batu bata.

Maka tidak heran, mengapa di rumah-rumah dua lantai, penghuni sering mengalami koneksi internet yang sangat lemah di salah satu lantai.

 

2. Furniture Logam

Selanjutnya benda penyebab WiFi rumah lemot adalah benda dengan bahan logam. Bahan logam merupakan jenis konduktor, di mana mampu menyerap listrik. Padahal, sinyal WiFi Anda akan melepaskan gelombang elektromagnetik. Dengan adanya benda-benda logam di sekitar router WiFi, maka bisa mencegah gelombang tersebut menyebar.

Itulah mengapa, jika Anda ingin koneksi internet tidak lemot dan bebas dari masalah, maka ada baiknya untuk menjauhkan benda-benda yang terbuat dari bahan logam di dekat router.

Benda Penyebab WiFi Rumah Lemot

Ilustrasi Mesi Cuci
Ilustrasi mesin cuci. (dok. Erika Wittlieb/Pixabay)

3. Mesin Cuci dan Lemari Es

Ternyata, benda penyebab WiFi rumah lemot bisa berupa peralatan listrik yang memiliki pipa dan dilengkapi dengan aliran air. Jenis benda tersebut tidak terlalu ramah pada sinyal WiFi. Pasalnya, air bisa mempertahankan sebagian energi yang berasal dari gelombang nirkabel, di mana secara negatif akan memengaruhi kualitas dari kecepatan internet WiFi Anda.

Selain itu, meletakkan WiFi yang syarat akan penggunaan listrik di dekat mesin cuci juga berbahaya dan bisa timbul risiko korsleting akibat percikan air. Maka, jaugkan router dari benda tersebut. Selain berguna mencegah WiFi lemot, bisa mencegah kerusakan akibat percikan air yang mungkin saja terkena router.

 

4. Microwave

Kemudian, dikutip dari laman Brightside.me benda penyebab WiFi rumah lemot lainnya adalah microwave. Ternyata, microwave merupakan salah satu jenis perangkat yang memiliki spektrum frekuensi mirip dengan yang digunakan pada WiFi.

Maka tidak heran, apabila router WiFi Anda terletak di dekat benda tersebut, ada baiknya untuk diangkat ke tempat yang lebih tinggi dari level microwave. Cara ini secara substansial dapat mengurangi dampak negatif yang bisa timbul akibat gelombang mikro pada koneksi.

Benda Penyebab WiFi Rumah Lemot

Cermin Bulat
Ilustrasi Cermin Bulat Credit: pexels.com/Erin

5. Cermin

Masih dilansir dari laman Brightside.me benda penyebab WiFi rumah lemot ini dapat bertindak sebagai perisai. Hal ini yang akhirnya membuat koneksi internet terpental. Saat cermin dekat dengan router, maka bisa membuat kekuatan sinyal WiFi jadi terasa lebih lambat bahkan tidak stabil. Sama seperti cara sebelumnya, segera jauhkan benda penyebab WiFi rumah lemot ini dari router.

 

6. Drone

Meski tidak semua orang memiliki drone, namun drone menjadi salah satu benda penyebab WiFi rumah lemot. Pasalnya, rata-rata drone bisa beroperasi pada frekuensi 2.4 GHz. Akan tetapi, memang tingkat frekuensi drone sangat bergantung dengan jumlah daya yang dibutuhkan pada tiap model agar dapat berfungsi normal. Jika memang harus dioperasikan sebuah drone di dekat rumah, maka siap-siap saja sinyal WiFi terganggu.

Benda Penyebab WiFi Rumah Lemot

4 Langkah Penting Memasang Lampu Natal di Rumah
Ilustrasi pohon Natal. (dok.arunkuchibhotla/ Unsplash.com)

7. Baby Monitor

Benda penyebab WiFi rumah lemot selanjutnya yaitu baby monitor atau alat pemantau bayi. Benda ini bisa menghasilkan gelombang 2.4 GHz. Frekuensi tersebut sama kuatnya dengan gelombang WiFi. Maka, ketika kedua gelombang ini bertemu, koneksi internet justru akan terganggu. Itulah mengapa, ada baiknya untuk meletakkan router lebih jauh dari alat pemancar gelombang radio seperti baby monitor.

 

8. Lampu Natal

Benda penyebab WiFi rumah lemot yang terakhir yaitu lampu natal. Dilansir dari laman Brightside.me ternyata lampu yang biasa diletakkan pada pohon nata dengan warna yang beragam menjadi salah satu benda penyebab WiFi rumah lemot terutama di dalam rumah.

Pasalnya, di dalam lampu yang digunakan pada pohon natal terdapat chip berkilau yang yang bisa menghasilkan medan magnet dan akan berinteraksi dengan gelombang listrik yang dikeluarkan oleh router WiFi milik Anda.

Maka, jika tidak ingin momen natal Anda terganggu karena sinyal WiFi lemot, ada baiknya untuk menjauhkan router WiFi Anda dari kemilau lampu pohon natal.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya