34 Wisata di Batu Paling Populer, Tawarkan Pesona Alam Menyejukkan

Ada beragam pilihan wisata di Batu yang bisa dikunjungi.

oleh Anugerah Ayu Sendari diperbarui 08 Sep 2021, 17:05 WIB
Diterbitkan 08 Sep 2021, 17:05 WIB
Serunya Wisata Memetik Apel Malang dari Pohonnya
Pengunjung memetik buah apel di salah satu perkebunan kawasan Batu, Malang, Jawa Timur, Rabu (25/9/2019). Apel Malang dihargai Rp 25 ribu hingga Rp 30 ribu per kilogramnya. (Liputan6.com/JohanTallo)

Liputan6.com, Jakarta Wisata di Batu merupakan destinasi populer di Jawa Timur. Batu merupakan sebuah kota wisata yang merupakan hasil dari pemekaran wilayah Kabupaten Malang. Wisata di Batu punya potensi keindahan alam yang memukau.

Ada beragam pilihan wisata di Batu yang bisa dikunjungi. Mulai dari agrowisata, pegunungan, taman rekreasi, hingga wisata kekinian, wisata di Batu dijamin tak akan mengecewakan. Wisata di Batu bisa jadi destinasi untuk menyegarkan pikiran dan tubuh dari hiruk pikuk kehidupan.

Wisata di Batu juga termasuk destinasi yang terjangkau baik akses maupun budgetnya. Berikut wisata di Batu, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Rabu (8/9/2021).

Wisata di Batu: pegunungan

Ilustrasi mendaki gunung
Ilustrasi mendaki gunung. (Photo by Austin Ban on Unsplash)

Arboretum Sumber Brantas

Arboretum Sumber Brantas merupakan kawasan konservasi yang di dalamnya terdapat titik nol mata air Sungai Brantas. Wisata di Batu satu ini memiliki hamparan taman bunga yang indah. Arboretum Sumber Brantas berada di sisi timur Gunung Anjasmoro dengan ketinngian 1.500 mdpl. Arboretum Sumber Brantas berlokasi di Jl. Raya Sumber Brantas No.213, Sumber Brantas, Kec. Bumiaji, Kota Batu.

Gunung Panderman

Bagi Anda yang suka mendaki, Gunung Panderman bisa jadi pilihan lokasi pendakian di Batu. Gunung ini memiliki puncak bernama Basundara yang berketinggian 2.045 mdpl. Diperlukan waktu kira-kira tiga jam untuk mendaki dan menuruni Gunung Panderman. Rute yang biasa digunakan untuk mendaki adalah rute Malang-Batu, Batu-Latar Ombo, dan Latar Ombo-Puncak.

Paralayang Batu

Paralayang Batu merupakan tempat yang tepat bagi Anda penggemar olahraga ekstrem paralayang. Dari sini wisatawan bisa menikmati alam dari ketinggian bukit. Lokasi ini juga banyak digunakan oleh para atlet paralayang untuk latihan bahkan melukukan kompetisi.

Taman Hutan Kota Batu

Taman Hutan Kota Batu berada di Jl. Sultan Agung, Sisir, Kec. Batu, Kota Batu. Taman kota satu ini sering jadi tujuan masyarakat sekitar untuk bersantai menikmati udara kota Batu yang sejuk. Taman ini jauh lebih sepi dibanding Alun-Alun Kota Batu.

Wisata di Batu: wisata kekinian

Omah Kayu
Omah Kayu, salah satu objek wisata baru di Jawa Timur. / foto: Zainul Arifin

Goa Pinus

Goa Pinus termasuk tujuan wisata kekinian di Kota Batu. Tak jauh dari lokasi Omah Kayu, wisata di Batu satu ini bisa jadi pilihan menarik untuk mencari spot foto. Tempat ini dinamakan Goa Pinus karena terdapat sebuah gua bekas galian Jepang pada zaman dulu.

Taman Langit

Taman Langit merupakan wisata di Batu kekinian selanjutnya. Taman Langit merupakan tempat populer untuk selfie di tengah deretan patung unik di depan pemandangan yang luas. Dari tempat ini juga Anda bisa menikmati pemandangan Kota Batu dari ketinggian.

Omah Kayu

Omah Kayu berlokasi di Jl. Gn. Banyak, Gunungsari, Kec. Bumiaji, Kota Batu. Wisata Batu Malang merupakan kawasan pegunungan yang sejuk dan asri. Omah Kayu menawarkan penginapan berupa rumah pohon yang unik. Rumah-rumah pohon ini bisa menjadi lokasi ciamik untuk berfoto.

Batu Flower Garden

Batu Flower Garden berada dekat dengan Coban Rais. Lokasinya terletak di Oro-oro Ombo, Kehutanan, Kecamatan Batu, Kota Batu. Di sini terdapat kebun bunga yang memesona dengan latar belakang pegunungan yang sejuk dan asri.

Wisata di Batu: pemandian dan rafting

rafting
rafting (sumber: freepik)

Pemandian Air Panas Cangar

Pemandian Air Panas Cangar merupakan pemandian yang berada di ketinggian 3.000 meter di atas permukaan laut. Wisata di Batu ini terletak di kawasan Taman Hutan Rakyat R. Soerjo. Ada tiga kolam pemandian di sini. Di kawasan Pemandian Air Panas Cangar, Anda bisa merasakan berendam di air panas dengan udara yang sejuk dan segar.

Pemandian Songgoriti

Pemandian Air Panas Alami (PAPA) Songgoriti termasuk pemandian terkenal sekaligus bersejarah di Batu. Lokasinya berada sekitar 50 meter di sebelah barat dari Candi Songgoriti. Air di pemandian ini berasal dari mata air yang terletak di bawah Candi Songgoriti.

Kaliwatu Rafting

Di Batu, wisatawan juga bisa merasakan sensasi menyusuri sungai lewat rafting. Wisata di Batu ini berada di Jalan Raya Pandan Rejo, Kota Batu. Kaliwatu adalah nama dari sungai yang di gunakan untuk rafting.

Wisata di Batu: air terjun

Ilustrasi air terjun  (sumber: Pixabay)
Ilustrasi air terjun (sumber: Pixabay)

Coban Talun

Coban Talun berada di Desa Tulung Rejo Kecamatan Bumiaji, Batu. Pengunjung bisa mencapai air terjun itu dengan melakukan treking dan melewati Hutan Pinus yang sejuk. Air terjun setinggi 30 meter ini memiliki pemandangan alam yang masih sangat alami.

Coban Rais

Coban Rais berada di Oro-Oro Ombo, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur. Air terjun ini berada di ketinggian kurang lebih 1.025 mdpl. Untuk menuju air terjun ini kamu perlu menyusuri hutan sejauh 7 km. Air terjun ini memberikan suasana sejuk menenangkan.

Coban Putri

Coban Putri merupakan wisata di Batu Malang yang berada di Tlekung, Junrejo, Batu. Coban Putri memiliki air terjun bertingkat yang sangat eksotis. Selain air terjun, dari lokasi ini Anda juga bisa menyaksikan indahnya pegunungan di Batu dari gardu pandang.

Coban Lanang

Coban Lanang berada di Pandanrejo, Bumiaji, Batu. Wisata di Batu ini memiliki ketinggian air terjun sekitar 15 sampai 20 meter. Debit air di air terjun ini sangat deras dengan latar belakang pepohonan yang hijau dan asri.

Wisata di Batu: Jatim Park

BKSDA Minta Spot Photo Satwa di Jatim Park Ditutup
Seekor anak Harimau Benggala yang baru lahir di Jawa Timur Park II pada Maret 2016 silam (Zainul Arifin/Liputan6.com)

Jatim Park 1

Wisata di Batu ini berlokasi di Jalan Kartika No. 2 Batu. Jatim Park 1 adalah taman hiburan yang punya daya tarik berupa kolam renang ukuran raksasa, yang berlatar belakang patung Ken Dedes, Ken Arok, serta Empu Gandring yang mencerminkan tokoh asal Jawa Timur. Beragam wahana dan atraksi yang bisa ditemukan antara lain seperti 360° Pendulum, Flying Tornado, Volcano Coaster, Science Center, hingga Galeri Etnik.

Jatim Park 2

Jatim Park 2 menawarkan kebun binatang yakni Secret Zoo, serta Museum Satwa dengan koleksi satwa secara lengkap untuk tujuan belajar bagi anak maupun dewasa. Jatim Park 2 berada di Jl. Oro-Oro Ombo No.9, Temas, Batu. Selain kebun binatang dan museum satwa, zona menarik di Jatim Park 2 lainnya adalah Eco Green Park. Di sini terdapat wahana wisata edukasi yang menarik untuk anak.

Jatim Park 3

Jatim Park 3 mengandalkan taman Dino atau Dino Park sebagai wisata unggulan. Wisata di Batu Malang ini berada di Jl. Ir Sukarno No.144, Beji, Kec. Junrejo, Kota Batu. Jatim Park 3 mengusung tema dinosaurus sebagai daya tarinya. Tujuan wisata baru ini adalah memberikan edukasi sekaligus hiburan kepada pengunjung.

Eco Green Park

Wisata di Batu ini berada satu satu lokasi dengan Jawa Timur Park. Eco Green Park merupakan taman edukasi bernuansa pedesaan diatas lahan seluas 6 hektar. Eco Green Park menyajikan wahana pembelajaran tentang daur ulang yang unik dan menyenangkan. Lebih dari 35 wahana edukasi yang menarik, seperti Walking Bird, Jungle Adventure, World of Parrot, Earthquake Simulator, Pengolahan Limbah dan masih banyak lagi.

Dino Park

Dino Park berada di Jatim Park 3. Dino Park merupakan taman hiburan bertema dinosaurus pertama dan terbesar di Indonesia. Wisata di Batu ini dilengkapi museum dengan pembelajaran tentang dinosaurus dan terdapat ratusan dinosaurus yang hadir sesuai ukuran dan bentuk asli serta dapat bergerak dengan teknologi sensor terkini.

Predator Fun Park

Predator Fun Park juga merupakan salah satu wisata di Batu yang dikelola oleh Jatim Park Group. Predator Fun Park merupakan Taman Konservasi Predator Pertama di Indonesia. Berlokasi di Jalan Raya Tlekung No. 31, Batu, tempat ini menyajikan berbagai macam koleksi hewan predator mulai dari Ikan Piranha, Ikan Pari, berbagai spesies buaya dan masih banyak lagi. Berbagai koleksi hewan predator purba juga ditampilkan disini. Pengunjung bahkan juga bisa memberi makan hewan predator secara langsung.

 

Wisata di Batu: Edukasi dan sejarah

[reservasi]tempat wisata di batu malang
Museum Angkut memajang koleksi kendaraan dari berbagai negara yang hits di masanya

Museum Angkut

Museum Angkut adalah museum pertama di Asia Tenggara yang mengambil tema transportasi. Wisata di Batu ini memiliki lebih dari 300 koleksi jenis angkutan tradisional hingga modern. Museum Angkut memiliki luas sekitar 3,7 hektar. Area tersebut dibagi menjadi beberapa zona. Zona yang ada seperti zona edukasi, zona Jepang, Zona Uni Eropa serta Zona Gangster & Broadway.

Museum Tubuh

Museum Tubuh berada di Jatim Park 1, Kota Batu. Di museum ini, pengunjung bisa memperoleh pengalaman menyenangkan saat mempelajari anatomi tubuh manusia. Museum Tubuh yang memiliki nama The Bagong Adventure Museum Tubuh merupakan satu-satunya museum tubuh yang ada di Indonesia.

Museum Satwa

Museum Satwa merupakan bagian dari Jatim Park 2 yang dibangun sebagai Lembaga Konservasi Ex-Situ Satwa Liar. Museum Satwa berlokasi di Jl. Oro-oro Ombo No. 9A Kota Wisata Batu. Di museum ini terdapat koleksi satwa-satwa yang diawetkan dan fosil-fosil purba yang dari berbagai Negara.

Omah Munir

Omah Munir atau Museum HAM Omah Munir adalah museum khusus yang memberikan pendidikan tentang hak asasi manusia. Nama museum ini diambil dari nama aktivis HAM, Munir Said Thalib. Museum ini menyimpan koleksi pribadi Munir dan memberikan informasi mengenai pekerjaannya sebagai pengacara di kantor Lembaga Bantuan Hukum Kota Malang dan Kota Surabaya. Omah Munir berlokasi di Jl. Bukit Berbunga No.2, RT.4/RW.7, Sidomulyo, Kec. Batu, Kota Batu.

Candi Songgoriti

Candi Songgoriti atau Sanggariti adalah sebuah candi yang terletak di Kota Batu, Jawa Timur. Candi Songgoriti adalah candi tertua di Jawa Timur yang belum diketahui secara pasti kapan masa pembangunannya. Candi ini diperkirakan berasal dari masa pemerintahan Mpu Sindok, yakni sekitar abad ke 9 sampai 10 Masehi.

Pura Giri Arjuno

Pura Giri Arjuno berlokasi di Tulungrejo, Bumiaji, Batu. Pura ini menjadi tempat ibadah agama Hindu terbesar di Batu. Pura ini tak kalah indah dari pura yang ada di Bali. Luas pura ini sendiri kurang lebih 6 hektare. Kompleks pura dipenuhi oleh berbagai bangunan bale yang dikhususkan untuk ritual tersendiri.

Wisata di Batu: wisata malam

Batu Night Spectacular (BNS)
Batu Night Spectacular (BNS), kredit foto: jtp.id

Payung Kota Wisata Batu

Payung Kota Wisata Batu atau Wisata Payung Batu merupakan wisata malam di Batu. Wisata di Batu ini pada setiap akhir pekan selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan dari dalam maupun luar kota Batu. Lokasi Wisata Payung Batu sendiri berada di perbatasan Kota Batu dengan Kabupaten Malang, lebih tepatnya di Jalan Raya Pujon, Malang Utara. Di sini wisatawan bisa menikmati gemerlap kota Batu dan Malang yang indah dari ketinggian.

Batu Night Spectacular (BNS)

Tak seperti taman hiburan yang ada di Batu kebanyakan, Batu Night Spectacular atau BNS justru buka dari sore hingga tengah malam. Jam operasional resminya mulai dari pukul 15.00 hingga 24.00. BNS menawarkan beberapa wahana penguji adrenalin, taman lampion, hingga arena go kart.

Malang Night Paradise

Malang Night Paradise merupakan wisata malam terbesar di Jawa Timur yang menawarkan keindahan gemerlap taman lampu LED dan taman lampion. Terdapat banyak wahana permainan yang dapat digunakan oleh semua umur, wahana yang dicari oleh pengunjung antara lain : Magic Journey 2, Roemah 147, Adventure land, dan Museum Ganesya.

Alun-Alun Kota Batu

Seperti banyak alun-alun di berbagai kota di Indonesia, alun-alun Batu makin semarak di Malam hari. Banyak pujasera dengan berbagai makanan khas Batu, street-food, serta wahana ferris wheel atau komedi putar yang bisa Anda naiki untuk menikmati night view kota Batu dan Malang.

Wisata di Batu: agrowisata

Rossa saat berwisata di Taman Selecta
Rossa saat berwisata di Taman Selecta (dok.Instagram@itsrossa910/https://www.instagram.com/p/Bz2nrFDlY5A//Devita Nur Azizah

Selecta

Taman Rekreasi Selecta merupakan wisata di Batu yang sangat legendaris. Terletak di Desa Tulungrejo Kecamatan Bumiaji Kota Batu, Selecta berada di ketinggian sekitar 1.150 meter diatas permukaan laut (dpl). Taman wisata ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas bermain mulai dari water park, flying fox, hamparan taman bunga, penginapan dan fasilitas lainnya. Pengunjung bisa sepuasnya bermain air dan bercengkerama di taman bunga.

Kusuma Agrowisata Batu

Wisata di Batu yang tak kalah populer lainnya adalah Kusuma Agrowisata Batu. Di sini terdapat perkebunan apel dan buah-buahan lainnya yang sangat luas. Kusuma Agrowisata Batu menawarkan wisata perkebunan dan pertanian dengan suasana pegunungan yang sejuk. Di Kusuma Agrowisata Batu, pengunjung bisa memetik apel langsung dari pohonnya.

De Tjangkul

De Tjangkul merupakan wisata di Batu bertemakan pertanian. Banyak spot menarik yang bisa dinikmati seperti rumah ala Belanda, ayunan, balon udara, karpet aladin, sepeda udara dan masih banyak lagi.

Wisata Petik Apel

Kota Batu dan Malang terkenal dengan produksi apel lokalnya yang biasa disebut dengan apel malang. Perkebunan apel dapat ditemui di kota Batu. Disini terdapat wisata petik apel yang dikelola oleh warga sekitar yang dapat dinikmati wisatawan. Di sini wisatawan akan disuguhi oleh hamparan perkebunan apel yang segar. Selain itu wisatawan juga dapat memetik dan mencicipi sendiri apel dari pohonnya.

Wisata Edukasi Susu Batu

Wisata Edukasi Susu Batu menawarkan pengalaman cara mengolah susu sapi. Di sini pengunjung akan diajari cara memerah sapi, pasteurisasi, hingga proses pengemasan susu. Wisata Edukasi Susu Batu berada di Beji, Junrejo, Batu.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya