7 Girlband Indonesia Ini Pernah Hits, Apa Kabarnya Sekarang?

Tak hanya boyband, namun industri musik Tanah Air juga diramaikan dengan munculnya berbagai girlband.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 24 Sep 2021, 11:45 WIB
Diterbitkan 24 Sep 2021, 11:45 WIB
Mantan Personel Cherrybelle Bentuk Grup Baru?
Berbeda dengan sebuah girlband yang terikat dengan jadwal yang padat, anggota Mabel tidak dipaksakan untuk selalu hadir.

Liputan6.com, Jakarta Kemunculan boyband SM*SH pada 2010 lalu menjadi awal mula maraknya grup boyband dan girlband di Indonesia. Banyaknya boyband ataupun girlband di Indonesis sendiri diikuti dengan adanya demam K-Pop yang cukup populer.

Bukan hanya boyband saja yang meraih kesuksesan, namun banyak pula girlband Indonesia yang pernah hits dan meraih kepopuleran. Bahkan, beberapa grup berhasil mendapatkan penghargaan ataupun masuk dalam nominasi acara musik awards.

10 tahun berlalu sejak kemunculan girlband di Indonesia, tak sedikit pula girlband yang terpaksa bubar ditengah kepopuleran mereka. Meski begitu hingga saat ini masih banyak pula fans yang merindukan hingga menginginkan adanya sebuah reuni bersama.

Penasaran girlband apa saja yang pernah hits dan memiliki banyak fans di Indonsia? Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut ini beberapa girlband Indonesia yang pernah hits pada masanya, Jumat (24/9/2021).

1. Cherrybelle

6 Momen Kebersamaan Anggota Cherrybelle Saat Reuni, Kompak Bak Awal Debut
Reuni Cherrybelle. (Instagram/@noviherlina)

Berbicara mengenai girlband seperti Cherrybelle menjadi salah satu girlband yang meraih kesuksesan di industri musik Indonesia cukup besar. Pasalnya, meski sempat berganti personel, namun lagu serta aksi panggung grup yang beranggotakan 9 wanita ini mampu menarik perhatian. Bahkan, Cherrybelle menjadi satu-satunya grup yang berhasil menggelar konser di 33 provinsi dalam satu bulan.

Meski kini Cherrybelle sendiri telah lama vakum dan bubar, namun para anggota lawas Cherrybelle masih terlihat kompak di berbagai kesempatan. Bahkan, saat ini masing-masing member lebih fokus pada keluarga.

2. 7Icons

7Icons resmi comeback dengan konsep baru.
7Icons resmi comeback dengan konsep baru. (Sumber: YouTube/Official7icons)

7Icons juga menjadi salah satu pelopor girlband di Indonesia. Girlgrup beranggotakan 7 orang ini sendiri berhasil meraih kepopuleran dengan single Playboy yang sempat melejit pada saat itu. Namun, usai 7Icons bubar, para member terlihat masih menjalin kedekatan. Bahkan, pada 2020 lalu 7Icons terlihat kembali comeback dengan konsep baru. Meski begitu, masing-masing member juga fokus pada solo karier hingga keluarga.

3. Blink

Beda Penampilan 5 Personel Blink Dulu Vs Kini, Ada yang Mantap Berhijab
Beda Penampilan 5 Personel Blink Dulu Vs Kini, Ada yang Mantap Berhijab (Sumber: Instagram/blink_pricilla)

Terbentuk pada 2011, grup vokal Blink telah mencuri perhatian dengan kepopuleran masing-masing anggota. Grup yang sebelumnya beranggotakan 5 orang ini bahkan populer setelah membintangi sinetron Putih Abu-Abu di SCTV. Namun pada 2012 Ashilla memilih untuk hengkang dan bersolo karier.

Blink sendiri telah bubar pada 2017 lalu. Bahkan kini, mantan anggota Ify, Sivia Azizah, Agatha Pricilla serta Febby Rastanty memilih fokus pada karier solo masing- masing, dengan Agatha dan Febby di bidang akting.

4. G String

7 Girlband Indonesia Ini Pernah Hits, Apa Kabarnya Sekarang?
G String Girlband Indonesia (Sumber: Facebook/G String Girlband Indonesia)

G-string disebut-sebut sebagai pionir dari munculnya girlband di Indonesia. Grup yang beranggotakan 5 orang, yaitu Sage, Dewa, Nonie, Landa dan Araky ini sendiri terbentuk pada 2009 dengan merilis lagu Honey,Bunny, Sweety. Namun, saat ini para member dari grup G-String sendiri lama tak muncul di layar kaca.

5. Super Girlies

Lama Tak Muncul di Layar Kaca, Ini 7 Potret Terbaru Personil Super Girlies
Super Girlies (Sumber: Instagram/supergirlies_id)

Super Girlies mulai terbentuk pada 14 Februari 2011 lalu dengan beranggotakan 7 orang. Namun, seiring berjalannya waktu, dua anggota memilih untuk hengkang. Hingga saat ini Super Girlies berjalan dengan 5 anggota saja, yaitu Laras, Mega, Kinang, Sarah serta Atu. Penampilan Super Girlies di awal kariernya sendiri berhasil curi perhatian netizen karena mengusung konsep Harajuku.

Namun, saat ini para member dari Super Girlies tampil lebih menawan dan dewasa. Meski sempat vakum dan lama tak muncul di layar kaca, mereka kembali aktif di media sosial. Bahkan para member juga aktif mengunggah momen bersama melalui Instagram serta channel YouTube resmi grup.

6. Princess

10 Tahun Berlalu, Ini Kabar Terbaru 5 Personel Eks Grup Vokal Princess
10 Tahun Berlalu, Ini Kabar Terbaru 5 Personel Eks Grup Vokal Princess (Sumber: Kapanlagi.com)

Dibentuk oleh Kevin Aprilio, girlgrup Princess juga curi perhatian netizen dengan penampilan dan kemampuan vokalnya. Grup Princess sendiri mulai mengawali karier dengan beranggotakan 5 orang, yaitu Ana Octarina, Elma Agustin, Siti Gayatri, Sindy Havresthino dan Patricia Devina. Grup ini juga meraih kesuksesan setelah merilis lagu berjudul Jangan Pergi pada 2011 lalu.

Hanya bertahan hingga 4 Juni 2014, kini para member Princess pun memilih fokus pada karier solonya. Meski begitu kelima anggota Princess ini juga aktif di media sosial.

7. Tina With D'Girls

7 Girlband Indonesia Ini Pernah Hits, Apa Kabarnya Sekarang?
Tina With D'Girls (sumber: Kapanlagi.com)

Dikenal luas sebagai penyanyi solo, Tina Toon juga membentuk girlband pada 2011 lalu. Grup bernama Tina With D'Girls ini sendiri terdiri dari 6 orang, yaitu Tina Toon, Deyla, Lussy, Mita, Jessica dan Kiki. Namun, grup ini pun terpaksa bubar pada 2013 lalu dan para anggota kembali aktif untuk bersolo karier.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya