Liputan6.com, Jakarta Tempat wisata di Jawa Timur mempunyai beragam pilihan destinasi. Salah satu wisata Jawa Timur yang paling memesona adalah wisata alamnya. Mulai dari gunung, danau, hingga pantai semuanya memiliki daya tarik tersendiri.
Baca Juga
Tempat wistaa di Jawa Timur ini tersebar di berbagai kota dan kabupaten. Dengan keindahan alamnya, tempat wisata di Jawa Timur mampu menghipnotis turis mancanegara untuk datang berkunjung.
Advertisement
Ragam destinasi tempat wisata di Jawa Timur tak kalah eksotis dengan keindahan alam dari pulau lainnya. Tempat wisata di Jawa Timur dapat dengan mudah dijangkau sebab sudah tersedia petunjuk untuk mencapai destinasi tersebut.
Berikut Liputan6.com ulas mengenai tempat wisata di Jawa Timur terkenal ke Mancanegara yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Sabtu (19/3/2022).
Taman Nasional Baluran dan Alas Purwo
1. Taman Nasional Baluran
Tempat wisata di Jawa Timur yang mendunia adalah Taman Nasional Baluran. Taman Nasional Baluran berada di wilayah Kabupaten Situbondo dan Banyuwangi. Taman Nasional Baluran memiliki luas total 250 km² menjadikannya taman nasional terkecil di wilayah Jawa Timur. Daya tarik dari wisata Jawa Timur ini adalah padang savana yang mendominasi wilayahnya. Taman Nasional Baluran merupakan rumah bagi 44 jenis flora, 26 jenis mamalia dan 155 jenis burung. Selain savana, Taman Nasional Baluran juga memiliki 4 pantai yang memesona yaitu pantai Bama, Balanan, Bilik dan Sijile.
2. Taman Nasional Alas Purwo
Tempat wisata di Jawa Timur yang mendunia lainnya adalah Taman Nasional Alas Purwo. Taman nasional ini terletak di Kecamatan Tegaldlimo dan Kecamatan Purwoharjo, Banyuwangi, Jawa Timur. Taman Nasional Alas Purwo menawarkan ragam vegetasi yang cukup lengkap seperti hutan, pantai, savana, dan gua. Beberapa jenis fauna yang bisa ditemui di Alas Purwo antara lain banteng, rusa, babi hutan, kijang, macan tutul, lutung, kera, aneka burung, dan lainnya. Sementarai itu, ada 584 jenis tumbuhan terdiri dari herba, semak, rumput, liana, dan pohon. Taman Nasional Alas Purwo juga memiliki kurang lebih 40 gua yang bisa disusuri langsun oleh pengunjung.
Advertisement
Taman Nasional Bromo Tengger Semeru dan Ranu Kumbolo
3. Taman Nasional Bromo Tengger Semeru
Tempat wisata di Jawa Timur yang mendunia lainnya adalah Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Taman Nasional Bromo Tengger Semeru terletak di wilayah administratif Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Malang, Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Probolinggo. Daya tarik taman nasional ini adalah jajaran gunung seperti Semeru, Bromo, Batok, dan masih banyak gunung lainnya. Di kawasan TNBTS setidaknya terdapat 1.025 jenis flora. Terdapat 158 jenis Anggrek yang 40 jenis di antaranya tergolong langka. Kawasan TNBTS juga dikenal sebagai “Land of Edelweiss”. Satwa yang terdapat di taman nasional ini antara lain luwak, rusa, monyet kra, kijang, ayam hutan merah, macan tutul, ajag dan berbagai jenis burung seperti alap-alap burun, rangkong, elang-ular bido, srigunting hitam, elang bondo, dan belibis.
4. Ranu Kumbolo
Salah satu danau yang populer di Jawa Timur dan paling banyak dicari wisatawan, khususnya para pendaki adalah Ranu Kumbolo. Ranu Kumbolo berada di jalur pendakian ke Gunung Semeru terletak pada ketinggian 2.400 meter di atas permukaan laut. Walau untuk menuju ke Ranu Kumbolo memang dibutuhkan pendakian yang cukup panjang dan menguras tenaga, namun keindahan Ranu Kumbolo memang menjadi magnet tersendiri bagi para pendaki.
Gunung Bromo dan Semeru
5. Bromo
Tempat wisata di Jawa Timur yang mendunia lainnya adalah Gunung Bromo. Gunung Bromo masih berada dalam satu kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Wisata Jawa Timur ini menyajikan pemandangan sunrise dan padang pasirnya yang sangat luas. Gunung ini tidak terlalu tinggi, Anda bisa menuju puncaknya dengan menyusuri tangga yang ada. Selain itu Anda juga dapat berkeliling di kawasan Gunung Bromo dengan menunggangi kuda.
6. Gunung Semeru
Selanjutnya, ada Gunung tertinggi di Pulau Jawa yang terkenal dengan pemandangannya yang memesona dan membuat banyak pendaki ingin kembali mendakinya, yaitu Gunung Semeru. Gunung yang terletak di wilayah Lumajang dan Malang, Jawa Timur, ini memiliki ketinggian 3.676 mdpl. Salah satu pemandangan yang paling terkenal adalah Ranu kumbolo. Danau ini berada di ketinggian 2.400 Mdpl, di sini Anda juga dapat menyaksikan sunrise.
Advertisement
Gunung Ijen dan Goa Gong
7. Gunung Ijen
Tempat wisata di Jawa Timur yang mendunia lainnya adalah Gunung Ijen. Gunung Ijen berada di ujung Jawa Timur dianatara perbatasan Banyuwangi dan Bondowoso. Di gunung ini Anda dapat melihat fenomena blue fire atau api biru yang hanya ada di Ijen. Tak heran banyak wisatawan lokal maupun mancanegara yang penasaran dan mengunjungi tempat ini.
8. Goa Gong
Tempat wisata di Jawa Timur yang mendunia selanjutnya adalah Goa Gong yang terletak di Pacitan, Jawa Timur. Panorama eksotik yang ditawarkan oleh objek wisata alam Indoneisa ini disebut-sebut sebagai salah satu goa terindah di Asia Tenggara. Bertualang di Goa Gong, Toppers akan disuguhkan keeksotisan struktur stalaktit dan stalakmit yang terbentuk secara alami di Goa ini. Meskipun tidak sepopuler tempat wisata Indonesia lainnya, Goa Gong merupakan destinasi wisata favorit bagi para traveler dunia yang berjiwa petualang.
Gili Iyang dan Pantai G-Land Banyuwangi
9. Gili Iyang
Tempat wisata di Jawa Timur yang mendunia lainnya adalah Gili Iyang. Gili Iyang juga memiliki sebutan sebagai Pulau Oksigen karena dikenal memiliki kandungan oksigen nomor dua tertinggi di dunia, setelah Yordania. Pulau kecil ini terletak di Kecamatan Dungkek, Sumenep, Madura. Udara di pulau ini begitu bersih dan segar membuat pengunjung betah berlama-lama di pulau ini. Rimbunnya pepohonan di sekitar Gili Iyang juga ikut andil meningkatkan kadar oksigen hingga di atas rata-rata batas kadar hingga 21%. Aktivitas laut seperi diving ataupun snorkeling juga bisa dilakukan melihat kualitas bawah laut yang bersih dan jauh dari polusi. Gili Iyang juga menawarkan alam bawah laut yang menakjubkan yang sayang untuk dilewatkan.
10. Pantai G-Land Banyuwangi
Tempat wisata di Jawa Timur yang mendunia lainnya adalah Pantai G-Land Banyuwangi. Pantai ini disebut-sebut berada di urutan kedua setelah Hawaii sebagai tempat selancar paling favorit. Pantai ini termasuk bagian dari konservasi alam Taman Nasional Alas Purwo Banyuwangi. Letaknya yang berbatasan langsung dengan Samudera Hindia membuat pantai ini memiliki tiga tingkatan ombak yang bisa mewadahi para peselancar pemula sampai tingkat profesional. Ombak di Pantai G-Land atau yang juga dikenal dengan nama Pantai Plengkung Banyuwangi ini tampak menantang karena bergulung-gulung sampai ketinggian maksimal sekitar 8 meter dan panjang sekitar 2 kilometer. Ketinggian itu cocok untuk ditaklukkan para peselancar tingkat profesional. Sementara untuk peselancar pemula bisa memanfaatkan ombak yang tingginya sekitar 3-4 meter. Ada juga ombak sedang dengan ketinggian 5-6 meter yang cocok untuk dimanfaatkan oleh peselancar tingkat menengah.
Advertisement