6 Potret Ken Ken Wiro Sableng yang Kini Jadi Petani, Pilih Tinggal di Kaki Gunung

Lama tak terdengar kabar, kini Ken Ken aktor pemeran Wiro Sableng sukses menjadi seorang petani, hingga meraup keuntungan ratusan juta rupiah tiap bulannya.

oleh Arini Nuranisa diperbarui 01 Nov 2022, 16:30 WIB
Diterbitkan 01 Nov 2022, 16:30 WIB
6 Potret Ken Ken Wiro Sableng yang Kini Jadi Petani, Pilih Tinggal di Kaki Gunung
Potret Ken Ken Wiro Sableng yang kini sukses jadi seorang petani. (Sumber: Instagram/kenkenwirosableng_official)

Liputan6.com, Jakarta Masih ingat dengan sinetron Wiro Sableng yang populer di era 1990-an? Kabar terbaru datang dari aktor pendekar kapak 212 tersebut, Herning Sukendro atau yang lebih dikenal dengan nama Ken Ken. Lama tak terlihat di layar kaca, rupanya aktor laga itu memilih untuk menepi dari dunia hiburan yang telah membesarkan namanya.

Sosok yang populer di tahun 1990-an hingga 2000-an awal itu kini lebih memilih menjalani kehidupan sebagai seorang petani. Lantaran profesinya, pria kelahiran Madiun itu pun harus tinggal jauh dari ibu kota dan memilih untuk menetap di kaki gunung. Hingga saat ini, Ken Ken telah 18 tahun menggeluti profesi tersebut.

Mengutip dari Merdeka.com, Ken Ken memilih jadi petani karena sektor pertanian begitu menjanjikan. Pria kelahiran 1957 itu juga bersyukur kebutuhannya bisa terpenuhi lewat pertanian. Ia pun merasa bangga menjadi petani, dan berharap generasi muda bisa menjadi penerus ke depannya. Apalagi lahan di Indonesia begitu luas.

Ken Ken sendiri menggarap lahan yang cukup luas serta menanam lahannya dengan beragam jenis sayuran. Seperti yang telah Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, berikut ini 6 potret Ken Ken Wiro Sableng yang kini jadi petani, Selasa (1/11/2022).

1. Absen dari dunia hiburan, aktor pemeran Wiro Sableng ini lebih memilih tinggal di kawasan kaki Gunung Gede, Bogor, Jawa Barat.

6 Potret Ken Ken Wiro Sableng yang Kini Jadi Petani, Pilih Tinggal di Kaki Gunung
Potret Ken Ken Wiro Sableng yang kini sukses jadi seorang petani. (Sumber: Instagram/kenkenwirosableng_official)

2. Meski kini telah menjadi petani sukses, Ken Ken mengaku sempat dilema kala harus memilih antara tetap berkarier di dunia hiburan atau menjadi petani sepenuhnya.

6 Potret Ken Ken Wiro Sableng yang Kini Jadi Petani, Pilih Tinggal di Kaki Gunung
Potret Ken Ken Wiro Sableng yang kini sukses jadi seorang petani. (Sumber: Instagram/kenkenwirosableng_official)

3. Meski vakum bertahun-tahun, aktor yang punya ciri khas rambut gondrong ini sempat ikut bermain dalam drama kolosal tahun 2020 lalu.

6 Potret Ken Ken Wiro Sableng yang Kini Jadi Petani, Pilih Tinggal di Kaki Gunung
Potret Ken Ken Wiro Sableng yang kini sukses jadi seorang petani. (Sumber: Instagram/kenkenwirosableng_official)

4. Ken Ken memulai usahanya sebagai petani dengan menanam tanaman eksotik yang diminati di luar negeri. Dia pun sukses dan bisa meraup untung hingga ratusan juta tiap bulan.

6 Potret Ken Ken Wiro Sableng yang Kini Jadi Petani, Pilih Tinggal di Kaki Gunung
Potret Ken Ken Wiro Sableng yang kini sukses jadi seorang petani. (Sumber: Instagram/kenkenwirosableng_official)

5. Sukses menjadi petani, Ken Ken tetap hidup dengan sederhana. Pria 65 tahun ini bahagia bisa berinteraksi bersama rekan seprofesinya.

6 Potret Ken Ken Wiro Sableng yang Kini Jadi Petani, Pilih Tinggal di Kaki Gunung
Potret Ken Ken Wiro Sableng yang kini sukses jadi seorang petani. (Sumber: Instagram/kenkenwirosableng_official)

6. Meski jarang tersorot, pemilik nama Herning Sukendro ini lumayan aktif di media sosialnya dengan berbagi aktivitas terkini dan potongan video lawas perannya sebagai Wiro Sableng.

6 Potret Ken Ken Wiro Sableng yang Kini Jadi Petani, Pilih Tinggal di Kaki Gunung
Potret Ken Ken Wiro Sableng yang kini sukses jadi seorang petani. (Sumber: Instagram/kenkenwirosableng_official)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya