Liputan6.com, Jakarta - Selain merilis hasil survei elektabilitas calon presiden dan calon wakil presiden, Indo Barometer juga menggali apa yang ada di benak pemilih ketika nama Prabowo Subianto dan Joko Widodo disebut. Hasilnya, Prabowo tegas sedangkan Jokowi merakyat.
Direktur Indo Barometer M Qodari memaparkan, untuk Prabowo, kata Tegas muncul dalam benak pemilih sebanyak 27,0%. Dari Militer sebanyak 25,1%, Capres 12,4%, Orang Partai 12,3%, Berwibawa 2,8%, Gagah 2,2 %, Mantan Menantu Soeharto 1,8%, Pelanggar HAM 1,4%, Dekat Dengan Rakyat 1,3%.
"Lain-lainnya 11,9% dan tidak tahu atau tidak menjawab 1,8%," ujar Qodari di Hotel Harris, Tebet, Jakarta Selatan, Minggu (29/6/2014).
Untuk nama Jokowi, di benak pemilih yang muncul dia adalah Gubernur DKI Jakarta sebanyak 26,1%, Dekat Dengan Rakyat 19,2%, Capres 11,2%, Sederhana 5,4%, Orang Partai 5,1%, Jujur 4,3%, Walikota Solo3,3 %, Tegas 2,2 %, Baju Kotak-kotak 1,9%, Kurang Tegas, 1,9%, Kurus 1,9%, dan Putra Daerah 1,6%.
"Asosiasi lain-lainnya terhadap Jokowi sebesar 13,9%, dan tidak tahu atau tidak menjawab 1,9%," ungkap Qodari.
Pada survei yang dilakukan pada tanggal 16-22 Juni 2014 ini, Indo Barometer melakukan survei di 33 Provinsi di seluruh Indonesia. Jumlah responden yang dilibatkan sebanyak 1.200 orang dengan margin of error plus minus 3,0% dan tingkat kepercayaan 95%.
Pemilihan responden ditentukan dengan metode multistage random sampling. Sedangkan tahap pengumpulan data dilakukan dengan wawancara tatap muka secara langsung menggunakan kuisioner.
Survei Indo Barometer: Prabowo Tegas, Jokowi Merakyat
Indo Barometer juga menggali apa yang ada di benak pemilih ketika nama Prabowo Subianto dan Joko Widodo disebut.
Diperbarui 29 Jun 2014, 16:23 WIBDiterbitkan 29 Jun 2014, 16:23 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 Energi & TambangJakarta Gelap Satu Jam Hari Ini: Aksi Hemat Energi untuk Bumi
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bocah 4 Tahun di Tangerang Tewas Terbakar di Rumah Kontrakan
Surat Langka Tulisan Penumpang Titanic Terjual Senilai Rp6,7 Miliar, Ini Isinya
Era Globalisasi, Perusahaan di Indonesia Harus Lakukan Ini Biar Bisa Bertahan
Tanpa Obat, Ternyata Ini Cara Ajaib Tubuh Menghilangkan Rasa Sakit
Link Live Streaming Liga Inggris Bournemouth vs Manchester United, Mau Mulai di Vidio
Polisi Tangkap Tiga Pelaku Pemalakan yang Viral Dekat Pusat Perbelanjaan Thamrin
3 Desain Rumah Minimalis 6x8 Dana Rp30 Jutaan, Ini Trik dan Tips Perhitungannya di 2025
Kemlu RI: Sejauh Ini Tak Ada WNI Jadi Korban Ledakan di Pelabuhan Iran
Hasil Piala Sudirman 2025: Ubed Tambah Keunggulan Indonesia atas Inggris Jadi 3-0
Manfaat Mencuci Wajah dengan Es Batu, Bikin Kulit Lebih Glowing
Bukan Suntik Botox, Lee Young Ae Awet Muda Berkat Prosedur Pengencangan Wajah 3 Tahun Sekali
Biji Cokelat Lokal Jadi Berkah Ekonomi, Ibu-Ibu Berau Berdaya Lewat Pelatihan Olahan Cokelat Unggulan