Liputan6.com, Jakarta Massa pendukung Prabowo-Hatta berusaha terus merangsek ke halaman Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) yang akan menggelar sidang putusan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres 2014 siang ini.
Menurut pantauan Liputan6.com, Kamis (21/8/2014), massa sudah berhasil membobol kawat berduri yang sedang dijaga personel kepolisian di Jalan Medan Merdeka Barat sisi barat.
Mereka menginjak satu per satu kawat berduri. Setelah kawat berduri rubuh seluruhnya, 4 truk komando merangsek maju. Truk berhasil maju ke depan sekitar 3 meter lagi.
Barisan polisi bertameng sudah siap di barisan paling depan. 2 Barracuda dan 1 water canon tepat berada di hadapan demonstran.
Polisi juga menerjunkan 4 anjing penjaga yang sejak pagi siaga. Para anjing penjaga pun maju untuk memukul mundur para demonstran.
"Kalau kita tidak kawal mereka akan seenaknya memutuskan. Ayo maju kawan-kawan. Pak Polisi, jangan halangi kami." teriak massa Prabowo. (Yus)
Jebol Kawat Berduri, Massa Prabowo Disambut Barracuda
Massa pendukung Prabowo berhasil membobol kawat berduri yang sedang dijaga personel kepolisian.
Diperbarui 21 Agu 2014, 14:24 WIBDiterbitkan 21 Agu 2014, 14:24 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
UKP Mardiono: Gubernur Papua Pegunungan-Bangka Belitung Harus Mampu Bangun Ketahanan Pangan
Harga minyak Melonjak di Atas 3% Usai Iran Dapat Sanksi Baru
Tampil Mewah Tanpa Berlebihan, Ini Paduan Warna Gaya Old Money yang Simpel dan Tak Lekang oleh Waktu
Bursa Saham Asia Dibuka Mendatar, Sebagian Besar Libur Memperingati Jumat Agung
6 Rekomendasi Destinasi Libur Panjang Paskah untuk Wisata Religi Umat Kristiani di Indonesia, Ada Gua Maria
Mengatasi Limbah Rumah Tangga dengan Maggot, Solusi Praktis dan Menguntungkan
Rusia Hapus Taliban dari Daftar Organisasi Teroris
Daftar 8 Daerah yang Gelar Pemungutan Suara Ulang Pilkada pada 19 April 2025
20 Ucapan Jumat Agung Penuh Makna, Cocok Dibagikan ke Orang Terkasih
Donald Trump Tak Naikkan Tarif Impor Perusahaan Teknologi
Dampu, Permainan Tradisional Engklek dari Betawi
Harga Kripto Hari Ini 18 April 2025: Bitcoin Menghijau, Solana Pimpin Penguatan