Ajarkan Anak Beribadah, 3 Aplikasi Ini Wajib Diunduh

Mengajarkan anak untuk belajar wudhu, membaca doa, dan membaca Al-Quran, tiga aplikasi ini patut kamu coba unduh di perangkat mobile.

oleh Yuslianson diperbarui 08 Jul 2016, 11:00 WIB
Diterbitkan 08 Jul 2016, 11:00 WIB
5 Aplikasi Ini Temani Kamu Saat Bulan Ramadan
Lima aplikasi Android yang berguna untuk mengisi waktu kamu di bulan puasa.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Siapa bilang belajar pendidikan agama itu harus serius. Lewat tiga aplikasi ini, para orang tua dapat lebih mudah mengajarkan beberapa hal mulai dari cara berwudhu yang benar, berdoa saat sholat, hingga sampai dengan membaca Al-Quran.

Disajikan dengan tampilan yang lebih menghibur dan mudah dipahami oleh anak-anak, berikut adalah tiga aplikasi yang tim Tekno Liputan6.com rangkum untuk para orang tua.

Ketiganya berasal dari satu pengembang yang sama dan sudah dapat diunduh secara cuma-cuma di Google Play Store dan App Store.

1. Muslim Kids Series: Wudu

Aplikasi Muslim Kids Series: Wudu (sumber: googleplaystore.com)

Sesuai namanya, aplikasi ini membantu anak-anak yang ingin mulai belajar wudu. Aplikasi ini hadir dengan beberapa fitur dan instruksi menarik untuk memudahkan anak-anak belajar berwudu.

Setiap langkah dalam berwudu digambarkan dalam ilustrasi menarik. Tak hanya itu, aplikasi ini juga disertai panduan suara untuk doa dan referensi hadis-hadis.

2. Muslim Kids Series: Dua

Aplikasi Muslim Kids Series: Dua (sumber: googleplaystore.com)

Aplikasi ini ditujukan bagi anak-anak yang mulai ingin belajar berdoa. Melalui aplikasi ini anak-anak dapat mengetahui bacaan doa ketika akan melakukan kegiatan. Selain tulisan, ada pula suara panduan untuk memudahkan anak-anak belajar.

Ilustrasi yang ditampilkan dalam aplikasi ini juga dibuat menarik. Ada tiga pilihan bahasa yang ada di aplikasi ini, yakni Arab, Inggris, dan Indonesia. Uniknya, ada tambahan tab Favourite untuk menyimpan doa-doa yang ingin disimpan.

3. Muslim Kids Series: Quran

Aplikasi Muslim Kids Series: Quran (sumber: googleplaystore.com)

Aplikasi ini berisi 22 surat pendek Alquran yang dilengkapi pemandu audio dengan suara anak-anak. Ada pula Tajwid berwarna untuk membantu pelafalan yang lebih tepat.

Selain itu, aplikasi ini juga sudah dilengkapi dengan terjemahan dalam 16 bahasa, seperti Inggris, Indonesia, Tiongkok, Perancis, Belanda, Jerman, India, Kurdi, Melayu, Rusia, Thailand, Turki, Urdu, Uighur, Bengali, dan Sindhi.

(Ysl/Isk)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya