Rayakan Ultah, Playmobil sediakan Kamar Hotel Penuh Mainan

Merayakan ulang tahun yang ke-40, merek mainan Playmobil menyediakan kamar hotel penuh dengan mainan.

oleh Bio In God Bless diperbarui 20 Agu 2014, 18:35 WIB
Diterbitkan 20 Agu 2014, 18:35 WIB
Playmobil Suite 0814
Foto: The Daily Mail

Liputan6.com, London Nama Playmobil bagi sebagian orang mungkin tidak terdengar cukup familiar sebagaimana halnya Lego. Namun jika melihat bentuk-bentuk produk mainan itu, maka Anda mungkin sesungguhnya mengenali mainan-mainan dari label yang menjadi saingan utama Lego itu.

Playmobil adalah mainan yang dibuat oleh Brandstatter Group, Jerman. Playmobil terkenal dengan mainan berbentuk orang yang dilengkapi juga dengan berbagai bentuk mobil bangunan dan lain sebagainya.

Jika anak atau saudara Anda (atau bahkan Anda sendiri) sangat menyukai Playmobil, maka kamar hotel satu ini bisa terasa seperti surga. Selama 40 hari, sebuah kamar hotel di lantai 4 Hotel Waldorf Hilton, London, sengaja didekorasi penuh dengan mainan-mainan Playmobil.

Hal ini dilakukan dalam rangka perayaan 40 tahun merek mainan itu. Untuk memesan kamar ini, Anda dapat mengunjungi situs www.playmobil.co.uk/playmobilsuite. Kamar hotel tersebut tersedia dengan tarif 450 poundsterling (sekitar 8,8 juta rupiah) per malam.

 

 

* Bagi Anda yang ingin mengikuti simulasi tes CPNS dengan sistem CAT online, Anda bisa mengaksesnya di Liputan6.com melalui simulasicat.liputan6.com. Selamat mencoba!

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya