6 Alasan Menarik Queensland, Australia Wajib Anda Kunjungi Segera

Jika Anda ingin berpergian ke Australia dalam waktu dekat, maka beragam alasan berikut ini akan membuat Anda akan mampir ke Queensland,

oleh Unoviana Kartika Setia diperbarui 01 Agu 2016, 07:00 WIB
Diterbitkan 01 Agu 2016, 07:00 WIB
The Great Barrier Reef, Queensland
The Great Barrier Reef, Queensland

Liputan6.com, Jakarta Deretan pantai panjang dengan udara yang bersahabat, langit biru dan bersih, serta kedekatan wisatawan dengan alam membuat Queensland, Australia menjadi salah satu destinasi wisata yang menarik. Jika Anda ingin berpergian ke Australia dalam waktu dekat, maka alasan-alasan berikut ini dapat membuat Anda mempertimbangkan Queensland sebagai tujuan wisata Anda selanjutnya.

1. Pantai
Queensland merupakan salah satu wilayah yang memiliki garis pantai terpanjang di Australia. Jika Anda menyukai wisata air, tempat ini bisa menjadi salah satu surga yang harus Anda kunjungi.

2. Menyelam
Queensland memiliki laut yang sangat indah, tak heran tempat ini memiliki beberapa situs menyelam yang keren. Meskipun Indonesia juga dijuluki sebagai surganya para penyelam, tetapi penyelam yang ingin merasakan sensasi berbeda perlu juga indahnya laut di Queensland.

Direktur International Asia Selatan/Tenggara Tourism and Events Queensland Lim Mui Khim mengatakan, menyelam di Queensland memiliki sedikit perbedaan dengan menyelam di Indonesia. Beragam ikan yang terletak di sini, berbeda dengan ikan-ikan yang ada di Indonesia.

"Ikan di Indonesia banyak, kecil-kecil, berwarna-warni, di Queensland lebih besar-besar," kata dia di Jakarta, Rabu (27/9/2016).

3. Transportasi mudah
Transportasi umum di Queensland sudah cukup baik untuk wisatawan. Transportasi sudah terintegrasi antara term dan bus, termasuk tiketnya. Wisatawan hanya perlu membayar 10 Dolar Australia dan bisa bebas menaiki kendaraan umum apa saja per harinya.

4. Kuliner
Di Queensland banyak sekali restoran dan kafe. Sebagian harganya terjangkau, ada pula yang kelas mewah. Racikan kopi di kafe-kafenya juga dikenal enak. Anda juga bisa menikmati hiburan malam di sebagian kafe di sini.

5. Belanja
Produk fashion dari kelas high-end brand hingga middle-low brand dengan harga miring, cukup mudah ditemukan di Queensland. Pencinta belanja pun bisa termanjakan dengan merek-merek lokal Australia dan dunia.

6. Udara bersahabat
Suhu udara di Queensland rata-rata 23 derajat Celcius jika panas dan 8 derajat Celcius jika dingin seperti di musim dingin. Artinya cukup sejuk, dan tidak terlalu panas, bahkan musim dinginnya tidak terlalu dingin. Sehingga cocok bagi wisatawan yang biasa tinggal di iklim tropis.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya