Marshanda Bagikan Tips Parenting, Pilih Diam Saat Anak Menangis dan Tantrum

Menurut Marshanda, mengaihkan fokus anak saat mereka mengalami tantrum akan berdampak kurang baik nantinya.

oleh Henry diperbarui 29 Nov 2022, 05:16 WIB
Diterbitkan 29 Nov 2022, 05:04 WIB
Ungkap Belajar Ikhlas dari Anak, Ini 6 Transformasi Kebersamaan Marshanda dan Sienna
Transformasi Kebersamaan Marshanda dan Sienna. (Sumber: Instagram/marshanda99)

Liputan6.com, Jakarta - Hubungan Marshanda dan anak putrinya, Sienna Ameerah Kasyafani. belakangan ini mencuri perhatian publik. Meski tak selalu bersama, kedekatan Marshanda dan putrinya ini begitu hangat dan manis.

Siena merupakan hasil buah cintanya dengan Ben Kasyafani yang merupakan seorang VJ, presenter dan aktor.  Namun sayangnya pernikahan Marshanda dan Ben tidak berlangsung lama. Walaupun begitu, mereka masih menjalin hubungan baik dan merawat anak mereka satu-satunya dengan penuh cinta.

Gaya parenting Marshanda juga mencuri perhatian warganet.  Sienna terlihat memiliki kepribadian yang tenang dan manis. Rupanya salah satu gaya parenting yang diterapkan pada Sienna adalah memperbolehkannya untuk tantrum.

Hal itu diungkapkan Marshanda kepada Onad dan Enzy Storia dalam kanal Youtube KUY Entertainment.  Wanita yang akrab disapa Chacha ini membahas bagaimana cara parentingnya terhadap anak.

Ia lebih memilih membiarkan dan membolehkan anak tantrum atau rewel. Alasannya, hal tersebut nantinya akan berdampak positif bagi anak, seperti anak dapat mengekspresikan apa yang dia rasakan dan ketika besar cenderung tidak melawan orangtua.

"Dulu itu gue pernah belajar parenting, kalau misalkan anak teriak, anak nangis atau tantrum itu tuh dibiarin dan dibolehin aja," kata Chacha pada Onad dan Enzy, Senin, 28 November 2022.

Menurut Marshanda, para orangtua biasanya akan mengaihkan fokus anak saat mereka mengalami tantrum, padahal situasi itu justru akan berdampak kurang baik nantinya.

Tidak Nyaman Sampai Dewasa

Marshanda Bagikan Tips Parenting, Pilih Diam Saat Anak Menangis dan Tantrm
Marshanda Bagikan Tips Parenting, Pilih Diam Saat Anak Menangis dan Tantrm.  foto: Youtube 'KUY Entertainment'

"Kebanyakan saat anak tantrum atau rewel orangtua akan mengalihkan dengan cara membohonginya seperti tuh liat ada cicak. Padahal dengan cara yang seperti itu anak diprediksi akan lebih banyak ngelawan nantinya," ujarnya.

Chacha menambahkan, anak kecil yang sering dialihkan seperti itu nantinya akan merekam di dalam dirinya bahwa dia tidak boleh mengekspresikan yang dia rasakan. Hal tu akan membuat perasaannya menjadi tidak nyaman dan akan dibawa sampai dewasa.

"Tapi kalau anak kita dibiarkan berekspresi sesuai dengan yang ia rasakan maka nanti saat besar ia tidak akan ada kebutuhan lagi untuk rewel dan melawan," tutur Marshanda.  Pernyataan Marshanda itu mendapat banyak tanggapan dari warganet.

Ada yang mengaku setuju dengan pernyataan Marshanda. Namun, ada pula warganet yang menyebut cara yang diterapkan wanita berusia 33 tahun itu sulit dilakukan di lingkungan yang masih kolot.

"Ternyata setelah sy sadari emang iya. Kalo didiemin malah berenti sendiri ngamuknya," komentar seorang warganet.  "Andai bisa kaya gtu..anak nangis kejer barang 2 menit aja mertua sebelah rumah keluar smua," komentar warganet lainnya.

 

Tumor Jinak

Potret terbaru Sienna, anak Ben Kasyafani dan Marshanda
Potret terbaru Sienna, anak Ben Kasyafani dan Marshanda [instagram/benkasyafani].

Marshanda sendiri baru saja menjalani operasi pengangkatan tumor payudara. Operasi itu dilakukan pada Kamis (10/11/2022) pagi. Sebelum menjalani operasi, Marshanda mengabarkan kondisinya melalui unggahan di Instagram.

Chacha menyebut bahwa tumor payudara yang diidapnya tergolong jinak. Namun ia memutuskan untuk tetap melakukan operasi karena rupanya perkembangan ukuran tumornya itu cukup cepat.

"Sekarang gue udah di rumah sakit dan jadwal operasinya, tindakannya mulai jam 6:00 pagi. Tindakan anestesi atau bius nya mulai jam setengah 6, 5.30 pagi untuk operasi tumor payudara yang gue miliki," kata Chacha, melansir kanal Showbiz Liputan6.com, 10 November 2022.

"Jadi sebenarnya tumor ini jinak tapi um untuk menghindari resiko yang tidak diinginkan dan juga melihat dalam waktu singkat itu ukurannya bertambah dan bertambah besar terus akhirnya solusi yang terbaik adalah dengan mengangkat tumor ini," sambungnya. Marshanda menyebut bahwa tidak ada masalah apapun dengan kondisi kesehatannya sehingga operasi itu bisa dilakukan. Tak lupa Marshanda juga meminta doa untuk kelancaran operasinya itu.

Operasi Berjalan Lancar

Marshanda Operasi Tumor Payudara
Momen Marshanda Jalani Operasi Tumor Payudara (Sumber; Instagram/marshanda99)

"Jadi hari ini lah gue akan melakukan operasinya dan syukur alhamdulillah semua hasilnya aman. Pokoknya aman untuk melakukan tindakan hari ini doain ya," tutur Marshanda.  Selang beberapa jam kemudian, Marshanda kembali memberikan update terkini. Ia mengabarkan bahwa operasinya berjalan dengan lancar. Namun ia cukup terkejut melihat ukuran tumor yang diangkat dari tubuhnya itu.

"Hello everyone gue sekarang sudah di rumah. Operasi tumor payudaranya udah selesai dan alhamdulillah berjalan dengan sangat lancar. Dan pas tumornya keluar itu gede banget ternyata. Oh my god," kata Marshanda. Selanjutnya, tumor tersebut kemudian akan diteliti guna mengetahui apakah memang berbahaya atau tidak.

"Dan sekarang lagi dilakukan yang namanya histopatologi, itu adalah di mana massa atau tumor mass yang dikeluarin tadi itu diperiksa. Itu tuh sebenarnya apa berbahaya apa enggak, cancers apa enggak. So kita bisa tahu ke depannya apa yang harus dilakukan," kata Marshanda.

"Sekarang gue istirahat dan ditemenin sama nyokap sama adek gue dan my best friend to also came to my house. Nanti ada yg mau datang lagi juga untuk jenguk. Oke have a good day semua," tutupnya.

Infografis Peranan Penting Orang Tua dalam Pengasuhan Anak (Parenting)
Infografis peranan penting orang tua dalam pengasuhan anak (parenting) Source: Kementerian Sosial Reublik Indonesia
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya