Cara Bilas di Mesin Cuci 2 Tabung, Apa yang Harus Diperhatikan?

Sudah menjadi rahasia umum kalau mesin cuci 2 tabung menjadi pilihan populer bagi banyak rumah tangga, khususnya di Indonesia.

oleh Fachri pada 18 Nov 2023, 00:00 WIB
Diperbarui 20 Nov 2023, 17:10 WIB
Mesin cuci.
Ilustrasi mesin cuci dua tabung. (Foto: Shutterstock)

Liputan6.com, Jakarta Sudah menjadi rahasia umum kalau mesin cuci 2 tabung menjadi pilihan populer bagi banyak rumah tangga, khususnya di Indonesia. Bagaimana tidak? Mesin cuci 2 tabung memiliki kemampuan yang fleksibel dalam mencuci berbagai jenis pakaian karena memiliki sisi pencucian dan pembilasan.

Selain dari sisi fleksibilitas pencucian, mesin 2 tabung juga masih mengandalkan pengoperasian yang manual dan itu membuatnya hemat listrik. Dan yang paling penting, dari sisi harga, mesin cuci 2 tabung juga  relatif murah dibandingkan mesin cuci 1 tabung.

Dengan beberapa kelebihan dari mesin cuci 2 tabung tersebut, kamu harus perhatikan dengan seksama proses pencucian yang dilakukan agar kebersihan pakaian tetap terjaga. Untuk itu, berikut ini hal-hal yang harus kamu perhatikan ketika membilas dengan menggunakan mesin cuci 2 tabung.

1. Pisahkan Baju

Mencuci Baju.
Ilustrasi seorang wanita memilah pakaian. (Foto: Shutterstock)

Salah satu langkah sederhana yang bisa kamu lakukan untuk menjaga kualitas pakaian adalah dengan memisahkan baju berdasarkan warna dan jenis kain. Pasalnya, melansir Real Simple, memisahkan baju saat mencuci berdasarkan warna, jenis kain, dan tingkat kekotoran akan memperpanjang masa pakai baju, lho.

2. Pilah Pakaian Jangan Sampai Overload

Mesin Cuci.
Ilustrasi mesin cuci sedang beroperasi. (Foto: Shutterstock)

Kalau kamu masih memiliki pikiran bahwa menjejali mesin cuci dengan banyak pakaian hingga overload itu bisa menghemat waktu, sudahilah pemikiran tersebut. Pasalnya, langkah tersebut bisa membuat mesin cuci 2 tabung tidak memiliki kinerja yang maksimal.

Dengan kinerja mesin cuci 2 tabung yang tidak maksimal, hal itu akan berdampak pada hasil cucian yang tidak akan maksimal juga. Untuk itu, ada baiknya kamu pilah pakaian sebelum melakukan proses mencuci menggunakan mesin cuci 2 tabung, ya!

3. Pahami Mode Mesin Cuci 2 Tabung

Mesin Cuci.
Ilustrasi mode mesin cuci. (Foto: Shutterstock)

Memahami mode mencuci pakaian dengan mesin cuci 2 tabung terbilang mudah. Pasalnya, mode yang tersemat dalam mesin cuci 2 tabung hanyalah mencuci dan mengeringkan.

Pada mode mencuci, mesin cuci 2 tabung memiliki mode siklus waktu pencucian yang bisa diatur sesuai dengan bahan atau noda yang menempel pada pakaian. Mode tersebut pun akan berhenti secara otomatis setelah proses pencucian dan pembilasan selesai.

Nah, pada mode mengeringkan, kamu tinggal buang air kotor menggunakan selang yang terdapat pada bagian belakang mesin cuci dan tekan tombol “drain”.

4. Pakai Deterjen dengan Banyak Kelebihan

SoKlin.
SoKlin Biomatic. (Foto: Istimewa)

Langkah lainnya adalah dengan menggunakan deterjen dengan banyak kelebihan, seperti SoKlin Biomatic Liquid yang dapat melindungi warna pakaian tetap cemerlang, hilangkan noda dengan sempurna, dan menjadikan pakaian lembut saat digunakan karena kandungan extra softener-nya.

Selain itu, SoKlin Biomatic Liquid detergen cair konsentrat dengan 50% more load cuci baju lebih banyak, diformulasikan aman untuk digunakan mesin cuci bukaan depan dan atas. Tak hanya itu, kini seluruh varian SoKlin Biomatic Liquid pun bisa digunakan untuk kedua jenis mesin cuci.

SoKlin Biomatic Liquid memiliki Nano Clean Tech yang dua kali lebih efektif untuk membersihkan noda membandel hingga serat kain terdalam. Selain itu, Freshness Lock dapat menjaga kesegaran pakaian.

SoKlin Biomatic Liquid juga menghasilkan busa yang sedikit dapat melindungi mesin cuci dari residu-residu yang tertinggal akibat detergen, tanpa menghilangkan keampuhan dalam membersihkan noda pada pakaian.

5. Jangan Lupa, Keringkan dengan Baik!

Baju.
Ilustrasi baju sedang dikeringkan. (Foto: Shuttestock)

Dan jika sudah mengikuti keempat langkah di atas, langkah terakhir agar proses pencucian pakaian menghasilkan kualitas yang baik adalah dikeringkan dengan baik. Maksudnya adalah, pakaian jangan dikeringkan di bawah paparan sinar matahari secara langsung. Hal itu untuk meminimalisir memudarnya warna pakaian itu sendiri.

So, mudah bukan langkah-langkah yang harus kamu perhatikan ketika mencuci pakaian menggunakan mesin cuci 2 tabung? Langsung saja dipraktikan, ya!

 

(*)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya