Liputan6.com, Surabaya - Terkait beredarnya broadcast di sosial media Walikota Surabaya Tri Rismaharini yang menyatakan siap mati demi penutupan lokalisasi Gang Dolly dan Jarak, perempuan yang akrab disapa Risma itu mengaku tidak tahu-menahu. Sebab, ia tidak memiliki sosial media seperti Facebook atau pun Twitter.
"Itu bukan aku, aku tidak punya Facebook, tidak punya Twitter, tidak punya BB. Saya itu bisanya cuma telepon sama SMS (pesan singkat)," tutur Risma, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (19/6/2014).
Risma mengaku, selama ini dirinya sering mendapat ancaman akan dibunuh terkait penutupan lokalisasi yang berdiri sejak 1967 itu. Namun ia tidak gentar, bahkan sudah mengikhlaskan nyawanya.
"Ada ancaman, ya. Saya memang sudah ikhlas (mati)," imbuhnya.
Risma mengungkapkan ancaman pembunuhan diterima sejak dirinya membuat rencana alih fungsi lokalisasi itu. Tak hanya dirinya, keluarganya pun mendapat ancaman yang sama.
"Ya, ada lah (ancaman pembunuhan). Kemarin anak-anak saya bilang ke saya. Mama, saya ke Malang karena takut, kalau ada apa-apa sama mama," ungkapnya.
"Saya bilang kenapa kamu takut wong kamu sejak kecil sudah pernah mengalami itu," sambung Risma, mengulangi ucapan kepada anaknya.
Risma meyakinkan kepada anaknya itu, bahwa semua akan baik-baik saja. Berulang kali ada ancaman, tapi faktanya hal itu tidak pernah terjadi.
"Sudah kamu percayakan bahwa yang berhak nyabut (nyawa) hanya Tuhan. Dulu kamu kecil bisa jawab seperti itu, tapi kenapa sekarang kamu besar jadi takut," kenang Risma.
Risma Tak Tahu Soal Ancaman Pembunuhan Beredar di Jejaring Sosial
Walikota Surabaya Risma mengaku tidak memiliki akun Facebook atau pun Twitter.
Diperbarui 19 Jun 2014, 21:45 WIBDiterbitkan 19 Jun 2014, 21:45 WIB
Penutupan kawasan lokalisasi Dolly yang berada di daerah Jarak, Surabaya, Jawa Timur ini akan berlangsung malam ini Rabu, (18/6).... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gus Iqdam Ngaku Sakit Gara-Gara Kualat sama Ning Nila, Endingnya So Sweet..
Waspada, Hujan Deras Masih Berpotensi Landa Sulut Beberapa Hari ke Depan
Wali Kota Malang Sambut Kunjungan Ketua Umum PSI di Rumah Dinas
Dari Jualan Pakai Gerobak dan Tenda, Jadi Destinasi Wisata Kuliner Legendaris di Kota Makassar
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Senin 28 April 2025
13 Tips Desain Rumah Islami 2025: Minimalis, Nyaman dan Berkah
Dokter Spesialis Penyakit Dalam di Pekanbaru Dijebloskan ke Penjara, Kasus Apa?
Bak Film Action, Aksi Heroik Nelayan Tasikmalaya Selamatkan Diri di Tengah Gelombang Tinggi
Baju Gamis Menjulur sampai Lantai, Bolehkah jika Dipakai Sholat? Ini Kata Buya Yahya
Kades di Lampung Timur Gelapkan Dana Desa Rp321 Juta, Buron Setahun Akhirnya Ditangkap
Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Ada Dentuman Keras dan Kepulan Abu Vulkanik Setinggi 4.000 Meter
Bunda Iffet Meninggal, Ini Bacaan Doa Pendek bagi Slankers yang Tak Bisa Hadir, Cukup 15 Detik