Liputan6.com, Jakarta - Fraksi-fraksi yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Hebat (KIH) menggelar rapat konsultasi tandingan soal alat kelengkapan dewan (AKD) di ruang Pansus B, Gedung DPR, Jakarta.
Wakil Ketua DPR sementara versi KIH, Effendi Simbolon mengatakan, rapat tersebut sebagai bentuk ketidakpercayaan atas pembentukan pimpinan komisi oleh Koalisi Merah Putih (KMP).
"Kami tidak mengakui keabsahan pembentukan AKD dan pembentukan pimpinan komisi yang dibentuk oleh koalisi Prabowo (Subianto)," kata Effendi di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (3/11/2014).
Effendi berujar, perseteruan KIH dengan KMP di DPR sebagai imbas kekecewaan kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada Pilpres 2014 yang lalu, mengalahkan Prabowo yang diusung KMP.
"Jangan dong, karena kesal kepada Jokowi lalu kenapa kita di DPR jadi imbas," ujar dia.
Bahkan Effendi pun menantang KMP, untuk berkompetisi secara fair yakni dalam pemilu legislatif (pileg) mendatang. Hal tersebut tak lain lantaran dirinya mengaku geram karena persaingan kekuasaan yang seharusnya selesai oleh hasil pileg, ternyata berlanjut di Senayan.
"Kalau mau (berkompetisi) ya dalam pileg dong, bukan di sini (DPR) dengan cara bergerombol menentukan kursi pimpinan. Di sini itu tempat kerja untuk rakyat," tandas Effendi.
KIH: Kesal ke Jokowi, Kita Jadi Imbas KMP di DPR
Perseteruan KIH dengan KMP di DPR dianggap sebagai imbas kekecewaan kepada Jokowi pada Pilpres 2014.
Diperbarui 04 Nov 2014, 08:30 WIBDiterbitkan 04 Nov 2014, 08:30 WIB
Pimpinan sementara DPR dari Koalisi Indonesia Hebat (KIH) yang diketuai Ida Fauziyah (kedua kanan), Effendi Simbolon (kedua kiri), Supriyadi (kiri), serta Syaifulloh (kanan) memimpin Rapat Konsultasi lanjutan di Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (3/11). (A... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Banyak Siswa Keracunan, Anggota Komisi IX DPR Minta Program MBG Dievaluasi Menyeluruh
Polisi: Hasil Tes Urine, Fachri Albar Positif Gunakan Beberapa Jenis Narkoba
Layanan Bank DKI Terganggu, Nasabah Wajib Simpan Bukti Transaksi
Mahkamah Agung Mutasi 199 Hakim, Diharapkan Tak Ada Lagi Praktik Transaksional
Fatma Saifullah Yusuf: Kartini Hadir Membawa Arti, Perempuan Juga Bisa Berprestasi
Ramai Pendaftar di Balai Kota Jakarta, Ini Fakta Gaji dan Tugas PPSU Sebenarnya
Lowongan PPSU Jakarta 2025: 1.652 Posisi Tersedia, Daftar di Kelurahan
Hari Buku Sedunia: Merayakan Buku, Membangun Budaya Baca
Pemprov Jakarta Ingatkan Pelamar PSSU untuk Tak Hadir ke Balai Kota, Prosesnya Bisa Online
Orangtua Dukung Peningkatan Kompetensi Guru, Tapi Minta Waktu Belajar Murid Tetap Terjaga
1.967 CPNS 2024 Mengundurkan Diri, Dedi Mulyadi Terima Ancaman
VIDEO: Prabowo Kaget usai Jajal Tebar Benih Padi dengan Teknologi Drone!