Liputan6.com, Jakarta - Presiden Ke-7 RI Joko Widodo atau Jokowi menanggapi pertemuannya dengan Peserta Didik Sekolah Staf dan Pimpinan Menengah (Serdik Sespimmen) Polri di rumah Solo, Jawa Tengah, pada 17 April 2025 yang menjadi sorotan publik. Termasuk kritik yang dilayangkan Bendum Partai Nasdem Ahmad Sahroni.
“Ya kita ini di rumah kan yang datang banyak, ada yang dari Taruna Nusantara, ada yang juga pernah dari Angkatan Laut Taruna Angkatan Laut,” tutur Jokowi di Menteng, Jakarta Selatan, Selasa (22/4/2025).
Advertisement
Baca Juga
Menurut Jokowi, pertemuannya dengan para peserta Sespimmen Polri hanya membahas terkait kepemimpinan.
Advertisement
“Kemarin dari kepolisian ada dari Sespim datang menanyakan mengenai yang berkaitan dengan leadership, ada yang berkaitan ya urusan-urusan sebetulnya nanti ke depan akan seperti apa, ya saya sampaikan yang saya tahu, yang nggak tahu nggak mungkin saya sampaikan,” kata dia.
Diketahui, Serdik Sespimmen Polri Pendidikan Reguler (Dikreg) ke-65 berkunjung ke kediaman pribadi Presiden ke-7 RI Joko Widodo atau Jokowi di Solo, Jawa Tengah.
Pertemuan itu berlangsung tertutup selama kurang lebih satu jam. Ada berbagai tema yang dibahas, salah satunya terkait sinergi antara Polri dan TNI.
Sahroni Sebut Jokowi Alami Post Power Syndrome
Sebelumnya diberitakan, Bendahara Umum Partai NasDem Ahmad Sahroni menilai Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) mengalami post power syndrome.
Pernyataan itu terkait pertemuan Jokowi dengan peserta Sekolah Staf dan Pimpinan Menengah (Sespimmen) Polri Pendidikan Reguler (Dikreg) ke-65 yang dibagikan ke media sosial
"Kalau di ruang terbuka kan orang anggapannya jadi beda-beda, wah ini jangan-jangan Pak Jokowi masih post power syndrome. Dia pengen juga terus tampil dalam kondisi," kata Sahroni di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (21/4/2025).
Advertisement
Tak Perlu Dipublikasikan
Sahroni menilai niat baik Jokowi sebenarnya tidak masalah, namun seharusnya tidak dipublikasikan secara umum. "Secara niat baik, baik sekali nggak apa-apa. Tapi enggak usah di-upload lah. Ini (pandangan) pribadi ya, bukan atas nama partai," kata dia.
Sebagai informasi, Peserta Didik Sekolah Staf dan Pimpinan Menengah (Serdik Sespimmen) Polri ke-65 menemui Presiden ke-7 Joko Widodo di Solo. Foto dari pertemuan tersebut diunggah di akun instagram @Sespimmen65 sebelum akhirnya dihapus.
