Liputan6.com, Jakarta - Ribuan buruh di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat menggelar unjuk rasa menuntut kenaikan Upah Minimum Kota/Kabupaten (UMK). Massa buruh di kawasan industri EJIP Cikarang dan buruh di kawasan industri M-2100 Cibitung itu kemudian memblokir jalan di gerbang Tol Cikarang Barat.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Jumat (21/11/2014), massa juga berusaha menuju kawasan industri Jababeka, Bekasi. Namun perjalanannya dihadang aparat dan kendaraan water canon Polda Metro Jaya.
Massa buruh pun tersulut emosi lantaran unjuk rasa mereka dihadang polisi. Akibatnya, bentrokan antara pengunjuk rasa dan polisi pun tak terhindarkan.
Ribuan buruh kemudian dipukul mundur polisi. Beberapa orang yang ditengarai sebagai provokator diamankan bersama sepeda motor pengunjuk rasa yang tertinggal di lokasi.
Ribuan buruh terus bertahan di beberapa titik untuk menunggu hasil perundingan UMK yang akan ditetapkan Pemerintah Kabupaten Bekasi. Buruh menuntut UMK sebesar Rp 3 juta.
Jika UMK tahun 2015 ditetapkan lebih kecil dari Kota Bekasi dan Kabupaten Karawang, Jawa Barat, buruh mengancam akan terus melakukan unjuk rasa hingga tuntutan mereka dikabulkan. (Ado)
Tuntut UMK, Buruh dan Polisi Bentrok di Gerbang Tol Cikarang
Buruh di Kabupaten Bekasi ini menuntut UMK tahun 2015 sebesar Rp 3 juta. Jika tuntutannya ditolak, mereka akan terus turun ke jalan.
diperbarui 21 Nov 2014, 20:15 WIBDiterbitkan 21 Nov 2014, 20:15 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cuaca Hari Ini Sabtu 11 Januari 2025: Jabodetabek Mayoritas Berawan pada Siang Hari
Top 3 Islami: Sudah Rajin Sholat, Kenapa Doa Tidak Terkabul? UAH Bongkar Hal yang Sering Dilupakan setelah Membaca Al-Qur'an
KPK Siap Hadapi Gugatan Praperadilan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto
Exhibition Para Taekwondo Prof. Reda Manthovani Cup 2025 Sukses Digelar, Sumatra Utara Juara Pertama
Bawa 2 Model Jagoan, Neta Resmi Masuk Pasar Singapura
Ciri-ciri Animalia: Karakteristik Utama Kingdom Hewan
Indonesia Gabung BRICS, Bagaimana Imbasnya ke Bursa Saham?
3 Resep Sambal Telur Buncis, Lauk Makan Nikmat yang Gampang Dibuat
Peralihan Pengawasan Kripto ke OJK: Peluang Baru untuk Kepercayaan dan Kolaborasi Industri
Bersiap ke Jenjang Balap Formula, Pembalap Muda Indonesia Qarrar Firhand Gabung ARM
Talaga Bodas, Wisata Alam di Garut Cocok untuk Manjakan Mata
Kisah Mantan Presiden AS Jimmy Carter, Tinggal di Rumah Sederhana 43 Tahun