Liputan6.com, Jakarta - Pihak Kebun Raya Bogor (KRB) akan bertanggung jawab menanggung seluruh biaya pengobatan korban akibat kejadian pohon tumbang, Minggu pagi. Selain itu, keluarga korban yang meninggal diberikan santunan sebesar masing-masing Rp 15 juta.
Kepala Pusat Konservasi Tanaman KRB/LIPI Didik Widiatmoko mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan PT Jasa Raharja selaku rekanan yang menangani asuransi pengunjung.
"Kami sudah koordinasi dengan PT Jasa Raharja. Penanganan korban semua dikonsentrasikan di Rumah Sakit PMI Kota Bogor. Jadi semua (korban) sudah ditangani," jelas dia di Bogor, Minggu (11/1/2015).
Ia membeberkan, bagi keluarga korban meninggal dan cacat diberikan santunan sebesar Rp 15 juta, dan bagi korban yang dirawat sebesar Rp 5 juta. Pihaknya juga akan menanggung seluruh biaya perawatan korban selama di rumah sakit.
"Kita sudah punya skema‎ untuk perawatan, nanti kita lihat perkembangannya," papar dia.
Terkait dengan pohon yang tumbang, pihaknya telah melakukan prosedur dengan mengecek secara rutin pohon-pohon yang sudah berumur tua.
"Jumlah pohon di KRB ini sangat banyak, yakni 40 ribu pohon. Kita sudah punya prosedur, kalau ada pohon yang sudah keropos kita tebang," tutur dia.
Sebelumnya, tumbangnya pohon ini mengakibatkan 4 orang tewas dan 21 orang luka-luka. Para korban merupakan karyawan PT Asalta Agung Mandiri yang tengah berekreasi sekaligus membahas kenaikan UMK. (Ado/Ans)
Keluarga Korban Pohon Tumbang Dapat Santunan Rp 15 Juta dari KRB
Bagi keluarga korban meninggal dan cacat diberikan santunan sebesar Rp 15 juta, dan bagi korban yang dirawat sebesar Rp 5 juta.
diperbarui 11 Jan 2015, 19:34 WIBDiterbitkan 11 Jan 2015, 19:34 WIB
Dalam peristiwa penutupan Kebun raya Bogor kemarin, 14 tanaman koleksi dan 4 tanaman non-koleksi tumbang.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Menjawab Kelebihan dan Kekurangan Diri Saat Interview Kerja
Polisi Sebut Siswa Tewas Ditembak di Semarang Pelaku Tawuran Antargangster
Manfaat Minyak Wijen dalam Beragam Masakan Asia, Simak Cara Memilih yang Berkualitas
FFWS Global Finals 2024 Telah Berakhir, Tim Tuan Rumah Jadi Juara
Top 3: Banyak Mesin Kendaraan Rusak Usai Isi Pertamax di SPBU Cibinong, Ada Apa?
Top 3 Islami: Gus Baha Sarankan Sholat Dhuha Jarang-Jarang Saja, Elektabilitas Sosok Ini Tinggi tapi Tak Ada yang Suka
Cara Menjawab Pertanyaan Interview Tentang Gaji: Panduan Lengkap untuk Pelamar Kerja
Cuaca Hari Ini Selasa 26 November 2024: Jakarta Pagi hingga Malam Berawan Tebal
Cara Menjawab Undangan Interview yang Efektif dan Profesional
Cara Memindahkan File Excel ke Word dengan Mudah dan Cepat
Tips Fashion: Panduan Lengkap Tampil Stylish dan Percaya Diri
Pemkot Tangsel Sebar 1.078 Wifi Gratis di Ruang Publik untuk Warga, di Mana Saja?