Liputan6.com, Laut Jawa - Usai menyerahkan Flight Data Recorder (FDR) yang merupakan bagian dari kotak hitam (black box) pesawat AirAsia QZ8501 ke Komite Nasional Keselamatan Penerbangan (KNKT), Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko memberikan dana bantuan Rp 100 juta kepada TNI AL yang telah berupaya mencari dan mengevakuasi korban dan serpihan pesawat AirAsia.
"Ini saya berikan vitamin Rp 100 juta kepada prajurit," ucap Moeldoko usai menggelar konferensi pers terkait penemuan FDR di KRI Banda Aceh, perairan Laut Jawa, Senin (12/1/2015).
Penyerahan bantuan berupa uang tunai diterima langsung secara simbolis oleh Komandan SAR Laut Laksamana Pertama Abdul Rasyid K di hadapan puluhan tim penyelam gabungan TNI AL.
Dalam kunjungan singkat di kapal komando pencarian AirAsia ini, Moeldoko juga berkali-kali menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada para penyelam gabungan TNI AL, yang berusaha keras mencari korban dan kotak hitam AirAsia.
Moeldoko juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat Indonesia yang telah memberikan dukungan, dan negara sahabat serta pihak terkait lainnya yang turut membantu dalam misi pencarian AirAsia.
Moeldoko berharap, dalam waktu 15 hari ini para penyelam gabungan TNI AL dan pihak terkait dapat menemukan bagian black box lainnya, yakni Cockpit Voice Recorder (CVR). Benda itu terpisah dari FDR dan diperkirakan berada 20 meter dari tempat penemuan FDR.
Moeldoko juga berharap tim dapat menemukan badan Pesawat AirAsia QZ8501 yang diyakini menjadi tempat jenazah penumpang yang belum ditemukan. (Sun/Sss)
Vitamin Panglima TNI untuk Pencari AirAsia: Uang Rp 100 Juta
Moeldoko berharap, dalam waktu 15 hari ini para penyelam gabungan TNI AL dan pihak terkait dapat menemukan black box CVR.
diperbarui 12 Jan 2015, 19:39 WIBDiterbitkan 12 Jan 2015, 19:39 WIB
Panglima TNI Jenderal Moeldoko (kiri), berjalan didampingi KSAL Laksamana Madya TNI Ade Supandi (kanan), menuju keruangan untuk memberikan keterangan kepada media, Kalteng, Senin (12/01/2015). (Liputan6.com/Andrian M Tunay)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasto PDIP: Pramono-Rano Tempatkan Diri Sebagai Wakil Rakyat, Bukan Perwakilan Raja
Kolesterol Bebek vs Ayam, Mana yang Lebih Aman Dikonsumsi?
Siap Menangkan Andika-Hendi di Cilacap, Relawan Perkasa Bercahaya Mendeklarasikan Diri
Media Sosial Milik Donald Trump Jajaki Bisnis Perdagangan Kripto
Apa Arti dari Warna Merah: Makna Mendalam dan Pengaruhnya
Tangkap 24 Terduga Pelaku Judi Online Komdigi, Polda Metro Masih Buru 4 DPO Lagi
5 Alasan Psikologis Mengapa Kamu Tidak Bisa Berhenti Memikirkan Seseorang
China Perluas Akses Bebas Visa untuk Dorong Pertumbuhan Ekonomi
10 Emiten Pindah ke Papan Pengembangan Mulai 29 November 2024
ERP Adalah: Definisi, Kegunaan, dan Cara Memanfaatkannya
Asal-usul Lapis Legit, Spekkoek Masa Kolonial
VIDEO: Detik-Detik Sopir Lompat Keluar Sebelum Truk Solar Jatuh ke Jurang