Liputan6.com, Jakarta - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dikabarkan akan menggunakan lahan Gedung Kementerian Pemuda dan Olah Raga (Kemenpora) sebagai salah satu kantornya. Kabarnya, Gedung Kemenpora bakal digusur.
Terkait hal itu, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menyatakan tak ada penggusuran Gedung kemenpora oleh DPD. Meski demikian dia membenarkan adanya permintaan tersebut. Kata dia, Permintaan itu pun sudah ada sebelum dia dilantik.
"(Permintaan) Itu jauh hari sebelum ada pelantikan," sebut Iman di kantor PBNU, Sabtu (31/1/2015).
"Nggak ada penggusuran yang ada proses komunikasi aja. DPD maunya seperti apa," sambung dia.
Lebih lanjut, Menpora menyatakan, tidak masalah dengan permintaan tersebut. Hanya saja, hal itu harus dilakukan sesuai hukum dan ketentuan yang berlaku.
"Kalau sesuai dengan hukum dan ketentuan yang ada kemenpora fine-fine aja," jelasnya.
Walau begitu, Imam Nahrawi menekankan hal tersebut jangan disalahartikan sebagai penggusuran. Karena dalam kenyataannya, tidak ada penggusuran gedung kemenpora.
"Bahasanya jangan penggusuran, tidak ada penggusuran.Ā Nggak ada juga miskomunikasi antara DPD dan Menpora kan rapat kemarin," katanya.
Demi menyelesaikan persoalan itu,Ā Menpora pun meminta agar komunikasi kedua pihak dilakukan secara rutin. Bukan cuma komunikasi verbal tidak resmi. (Riz)
Gedung Kemepora Digusur untuk Perluasan DPD? Ini Kata Menpora
DPD RI dikabarkan akan menggunakan lahan Gedung Kementerian Pemuda dan Olah Raga sebagai salah satu kantornya
Diperbarui 01 Feb 2015, 07:30 WIBDiterbitkan 01 Feb 2015, 07:30 WIB
Menpora Imam Nahrawi saat berkunjung ke kantor Liputan6.com, Jakarta, Rabu (10/12/2014). (Liputan6.com/Johan Tallo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Striker Timnas Indonesia Ole Romeny Tak Dimainkan, Duel Cardiff City vs Oxford United Berakhir Imbang
Donald Trump AncamĀ Lengserkan Bos The Fed Jerome Powell
Kelihatan Sepele, Tapi 4 Campuran Kopi Ini Bisa Bikin Timbangan Makin Naik!
Pelindo Keruk Lumpur Atasi Banjir di Panjang Utara Bandar Lampung
Badan Penyelenggara Haji Cek Persiapan Musim Haji di Bandara Soekarno Hatta
PM Australia Batalkan Kampanye Politik, Lebih Pilih Hadiri Misa Requiem Paus Fransiskus
Potret Dapur Serba Putih Amanda Rawles, Minimalis dan Modern dengan View Pantai
Isak Tangis di Kedutaan Vatikan, Lepas Kepergian Paus Fransiskus
Tema dan 20 Ucapan Hari Bumi 2025, Pentingnya Komitmen Merawat Lingkungan
10 Desain Rumah Minimalis Lantai 1 Terbaru 2025, Lega dan Nyaman
Menara Eiffel Gelap Gulita, Penghormatan untuk Paus Fransiskus yang Tutup Usia
Daftar 9 Produk Makanan Olahan Mengandung Babi, Ada Jelly dan Marshmallow