Liputan6.com, Jakarta - Partai Golkar kubu Aburizal Bakrie tak hadir dalam sidang Mahkamah Partai di Gedung DPP Partai Golkar, Jakarta Pusat. Partai Golkar kubu Agung Laksono menilai kubu Ical tak taat hukum yang diputuskan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
"Mungkin mereka kebal hukum, bisa lawan hukum. Amar putusan nomor 2 pengadilan negeri tidak berwewenang memutuskan sebelum melalui Mahkamah Partai," ujar Ketua DPP Golkar versi Munas Ancol Leo Nababan di Gedung DPP Golkar, Jakarta, Rabu (11/2/2015).
Leo menyatakan pihaknya percaya penuh terhadap hakim Mahkamah Partai tersebut. Dia yakin para hakim yang memiliki latar belakang berbeda itu akan bersikap independen dalam memutuskan perkara.
"Kalau menang itu kita berdoa. Jamin hakim ini (bersikap independen) karena 2 bekas Menkum HAM, 1 bekas Danpuspom TNI AD, 1 orang bekas MK dan Guru Besar UI," jelas Leo.
Politisi Golkar Bambang Soesatyo sebelumnya mengatakan keputusan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat sudah memberi sinyal legal standing atau kedudukan hukum kelompok penyelamat partai itu tidak jelas.
Menanggapi hal tersebut, Leo meminta Bambang tak asal mengeluarkan pernyataan. Dia meminta Bambang kembali membaca keputusan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
"Bambang ini kan di Komisi III, coba baca keputusan PN nomor 2, mari kita patuhi. Harus memberikan contoh yang baik," tandas Leo. (Ali/Sss)
Golkar Kubu Agung: Absen Mahkamah, Kubu Ical Mungkin Kebal Hukum
Partai Golkar Kubu Agung Laksono yakin Mahkamah Partai akan indenpenden dalam memutuskan kisruh Golkar.
Diperbarui 11 Feb 2015, 13:19 WIBDiterbitkan 11 Feb 2015, 13:19 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pacers Tumbangkan Bucks 123-115, Unggul 2-0 di Playoff NBA 2025
Tantang Getafe di LaLiga, Real Madrid Memburu Barcelona
PLN Hadirkan SPKLU di Meneer's Koffie
Rasulullah Tak Pernah Lewatkan Baca Surah Ini Sebelum Tidur, Balasan 70 Kebaikan dan Ampunan Dosa
Kecelakaan di Lokasi Syuting, Ardina Rasti Alami Cedera Serius
VIDEO: Bambu dapat Membantu Planet Mengatasi Krisis Iklim yang Kompleks
Dukung Kebijakan Baru Pendidik Harus Belajar Seminggu Sekali, Guru SD: Bagus Nambah Ilmu
8 Model Gamis Brokat Simple Elegan yang Wajib Anda Miliki di 2025
Panduan Lengkap Cek Pajak Kendaraan Riau April 2025
VIDEO: Soroti Kasus Pembakaran Mobil Polisi, Dedi Mulyadi Janji Berantas Premanisme di Depok
Harga Infinix Note 40 April 2025, Ponsel Kelas Menengah dengan Spesifikasi Unggul
Disemayamkan di Basilika Santo Petrus, Begini Prosesi Pemindahan Jenazah Paus Fransiskus