Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo batal melantik Komjen Pol Budi Gunawan sebagai Kapolri. Selanjutnya Jokowi menyiapkan jabatan baru untuk Budi Gunawan.‎ Namun demikian, sebelum diamanatkan jabatan baru, Mensesneg Pratikno mengatakan, Komjen Budi sementara ini masih akan menjabat sebagai Kepala Lembaga Pendidikan Kepolisian (Lemdikpol).
"Posisinya ditentukan demikian. Beliau masih berstatus Kalemdikpol. Selanjutnya ditentukan kemudian," ujar Pratikno usai mendampingi Presiden Jokowi menyampaikan keterangan pers di Istana Merdeka, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Rabu (18/2/2015).
Tetapi, Pratikno mengatakan, sewaktu-waktu Presiden dapat memutuskan apakah Komjen BG tetap pada jabatannya saat ini atau dimutasi kejahatan lainnya.
"Sekali lagi, dari pernyataan tadi, Presiden menegaskan, kalau beliau mengharapkan dan menginginkan, Komjen Budi Gunawan berkontribusi di Kepolisian," kata dia.
Selain mengeluarkan keputusan untuk membatalkan pelantikan BG dan mengganti dengan Komjen Badrodin Haitu, Jokowi juga membuat keputusan penonaktifan dua pimpinan KPK yakni Abraham Samad dan Bambang Widjojanto. Selanjutnya, Jokowi mengganti dua pimpinan KPK tersebut dengan 3 pelaksana tugas (Plt) baru yakni Taufiqurrahman Ruki, Indriyanto Seno Adji, dan Johan Budi. ‎‎
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo yang batal melantik Komjen Pol Budi Gunawan sebagai Kapolri menyiapkan jabatan baru untuk Budi Gunawan.
"Saya memutuskan Saudara Komjen Pol Budi Gunawan untuk terus memberikan kontribusi terbaik bagi Polri agar makin profesional dan dipercaya masyarakat," kata pria yang akrab disapa Jokowi ini.
Pengumuman tersebut disampaikan Jokowi dalam jumpa pers di Istana Merdeka. Budi Gunawan kini masih tercatat sebagai Kepala Lembaga Pendidikan Polri (Kalemdikpol).
"Kontribusi ini dapat dilakukan dalam posisi dan jabatan apapun yang nanti akan diamanatkan kepadanya," ucap Jokowi.
Jokowi memutuskan tidak melantik Budi Gunawan sebagai Kapolri demi mengakhiri kisruh KPK versus Polri. Jokowi mengulang proses pencalonan kapolri sejak awal, yakni dengan mengajukan nama baru. (Tya/Yus)
Batal Jadi Kapolri, Budi Gunawan Masih Kepala Lemdikpol
Komjen Budi sementara ini masih akan menjabat sebagai Kepala Lembaga Pendidikan Kepolisian (Lemdikpol).
Diperbarui 18 Feb 2015, 15:34 WIBDiterbitkan 18 Feb 2015, 15:34 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hari Buruh 1 Mei 2025, Apakah Libur Nasional atau Tidak? Ini Aturan Lengkapnya
Sebelum Memutuskan Resign, Ini 7 Cara Mengubah Karier Anda di Usia 30-an
Mengulik Tiga Teknologi Baterai Terbaru yang Diusung CATL
Nostalgia Komik Petruk dan Susahnya Menelan Fakta 'Banyak Anak SMP Belum Bisa Baca'
Ketua SEC Baru Paul Atkins Janji Reformasi Radikal Aturan Kripto, Siap Bawa AS Pusat Investasi Dunia
5 Contoh Model Dress Batik Kekinian, Tampil Modis Dalam Balutan Kain Tradisional
Waskita Karya Garap Proyek Gedung DPRD DIY, Segini Nilainya
Boyce Avenue Ajak Penggemar Bernyanyi Bersama Lewat Cover Hits Populer, Dari Coldplay hingga Oasis
7 Model Baju Tunik Terbaru 2025, Makin Modis dan Stylish
Hasil LaLiga Villarreal vs Espanyol: Menang 1-0, Kapal Selam Kuning Jaga Peluang Lolos ke Liga Champions
Terbaru, Harga Emas Antam, UBS dan Galeri 24 di Pegadaian Senin, 28 April 2025
Seorang Pria Ditemukan Hangus Terbakar di Dalam Kontrakan, Diduga Korban Penganiayaan