Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok masih menunggu evaluasi Kemendagri terkait APBD DKI 2015. Selama kementerian tersebut belum memutuskan untuk menerima draft APBD itu, berbagai polemik terus bermunculan.
Untuk menjelaskan hal itu, Ahok sudah mengirim surat kepada Mendagri Tjahjo Kumolo Senin kemarin, agar dapat bertemu dan menjelaskan semua terkait kisruh APBD DKI 2015.
"Saya sudah sampaikan itu Pak Mendagri.‎ Saya sudah minta waktu Pak Mendagri untuk ketemu. Sudah dikirim suratnya," kata Ahok di Balaikota, Jakarta, Selasa (24/2/2015).
Ahok berharap dapat bertemu dengan Mendagri untuk menjelaskan seluk-beluk kisruh APBD 2015. Sebab, masalah ini sudah terlalu belarut-larut.
"Untuk jelasin masalahnya apa. Ini kan masalah yang udah berlarut-larut saja," ujar mantan Bupati Belitung Timur itu.
Ahok belakangan ini mamang terus dipojokan terkait kisruh APBD DKI 2015. Dari DPRD, Ahok dituding mengirim draft APBD yang tidak sesuai apa yang dibahas di paripurna. Belum lagi permasalahan e-budgeting yang masih menjadi perdebatan.
Kesal dengan berbagai pernyataan itu, Ahok menantang siapa pun untuk berdebat dengan dirinya membahas APBD DKI 2015. "Sudah deh bikin surat resmi ke kita biar bisa berdebat," tantang Ahok baru-baru ini. (Rmn/Mut)
Kirimi Surat Mendagri, Ahok Ingin Jelaskan Kisruh APBD 2015
Ahok berharap dapat bertemu dengan Mendagri Tjahjo Kumolo untuk menjelaskan seluk-beluk kisruh APBD DKI 2015.
diperbarui 24 Feb 2015, 16:39 WIBDiterbitkan 24 Feb 2015, 16:39 WIB
Pada tahun 2004 Basuki Tjahaja Purnama terjun ke dunia politik dan bergabung di bawah bendera Partai Perhimpunan Indonesia Baru (Partai PIB) sebagai ketua DPC Kabupaten Belitung Timur (Dok.Liputan6.com)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ini Kunci Mendapat Kemuliaan dan Rezeki Lancar Tak Terduga Menurut Syekh Ali Jaber
Polisi Gelar Perkara Truk Tronton Maut di Slipi pada Kamis 28 November 2024
27 Ribu Personel Gabungan Jaga Pilkada Serentak 2024 di Banten
Wamen Dikti Saintek Stella Christie Ingatkan Gen Z Konsekuensi Abaikan Etika Saat Menggunakan AI
Mengapa Bumi Tampak Datar Meski Berbentuk Bulat?
Link Live Streaming Liga Champions Bayern Munchen vs PSG, Sebentar Lagi Tayang di SCTV dan Vidio
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 27 November 2024
Gugatan Praperadilan Ditolak, Kejagung Lanjutkan Penyidikan Tom Lembong
Aksi 4 Polisi Jalan Kaki 3 Hari Demi Kawal Distribusi Logistik Pilkada di Banggai Terpencil
Menyambut Kematian dengan Gembira Tanpa Takut, Gus Baha Kisahkan Para Ulama
Ungkap Persoalan Zonasi PPDB, Mendikdasmen: Semoga 2024-2025 Bisa Terapkan Sistem Baru
Fakta Unik Juhu Singkah, Kuliner Kalimantan Terbuat dari Rotan