Liputan6.com, Jakarta - Pascakebakaran di Wisma Kosgoro, ruang parkir di basement gedung tersebut ramai didatangi karyawan yang hendak mengevakuasi barang-barang mereka. Namun, sebelum masuk ke gedung, mereka harus mendaftarkan identitas diri ke pos keamanan dan menunjukkan izin masuk ruangan dari pimpinan perusahaan.
Pantauan di lokasi, Rabu (11/3/2015), seorang pria yang mengenakan baju hijau tertahan di pintu belakang. Dia terlibat pembicaraan dengan seorang petugas sekuriti bernama Nasan Wahyudi.
"Pak, saya mau ambil dokumen ke lantai 14," pintanya kepada Nasan.
"Anda ada izin dari bos Anda nggak? Kalau nggak ada lapor dulu ke pos Pak Joni (Komandan Regu Sekuriti)," ujar Nasan. Akhirnya pria yang mengaku karyawan lantai 14 itu pun berlalu.
Nasan mengatakan, saat-saat seperti ini pihak sekuriti diminta tak lengah memberi izin masuk kepada sembarang orang. Dikhawatirkan, pihak-pihak tak bertanggungjawab memanfaatkan kesempatan untuk mengambil barang dan berkas berharga dari perusahaan-perusahaan lain.
"Yang masuk hanya yang ada izin dari atasan dan sudah mendaftar di pos. Masuknya pun harus didampingi anggota," tandas Nasan.
Liputan6.com berusaha meminta keterangan terkait aturan ini dari puluhan karyawan yang berada di lokasi. Tapi mereka enggan menjawab. "Nanti dulu, nanti dulu," ujar mereka singkat.
Beberapa karyawan lainnya mengeluh pada petugas keamanan yang berjaga karena tidak diperbolehkan masuk gedung. "Masak harus jalan kaki ke atas Pak," keluh salah seorang karyawan.
Ada juga karyawan yang melontarkan celetukan "Aduh, libur sampai kapan ini?"
Gedung Wisma Kosgoro yang terletak di kawasan perkantoran Jalan MH Thamrin Jakarta Pusat terbakar sejak Senin 9 Maret pukul 18.30 WIB. Api berasal dari lantai 16 bangunan yang berdiri sejak 1970 ini. Api baru padam pada Selasa 10 Maret siang.
Tiga puluh unit mobil Pemadam Kebakaran diterjunkan untuk memadamkan api. Akibat kebakaran ini, 5 lantai teratas gedung hangus terbakar. (Mvi/Sun)
Tanpa Izin Bos, Karyawan Tidak Diizinkan Masuk Wisma Kosgoro
Ada karyawan yang melontarkan celetukan, "aduh, libur sampai kapan ini?"
Diperbarui 11 Mar 2015, 14:08 WIBDiterbitkan 11 Mar 2015, 14:08 WIB
Penampakan Wisma Kosgoro yang mengalami kebakaran, Jakarta, Senin (9/3/2015). Tingginya gedung dan hembusan angin yang kencang membuat api sulit untuk dipadamkan (Twitter.com)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
BPOM dan BPJPH Temukan 9 Produk Mengandung Unsur Babi, 7 Diantaranya Bersertifikat Halal
70 Selamat Idul Adha Bahasa Inggris dan Artinya yang Penuh Doa
Temukan Kucing Tersembunyi di Gambar Popcorn Ini, Buktikan Kamu Ahli Teka-Teki
Riding Cantik Hari Kartini, Lady Bikers Tampil Keren dengan Sentuhan Budaya Lokal
9 Potret Dapur di Rumah Mewah Ifan Seventeen dan Citra Monica yang Modelnya Ala Eropa
Striker Timnas Indonesia Ole Romeny Tak Dimainkan, Duel Cardiff City vs Oxford United Berakhir Imbang
Donald Trump Ancam Lengserkan Bos The Fed Jerome Powell
Kelihatan Sepele, Tapi 4 Campuran Kopi Ini Bisa Bikin Timbangan Makin Naik!
Pelindo Keruk Lumpur Atasi Banjir di Panjang Utara Bandar Lampung
Badan Penyelenggara Haji Cek Persiapan Musim Haji di Bandara Soekarno Hatta
PM Australia Batalkan Kampanye Politik, Lebih Pilih Hadiri Misa Requiem Paus Fransiskus
Potret Dapur Serba Putih Amanda Rawles, Minimalis dan Modern dengan View Pantai