Liputan6.com, Jakarta - Petugas Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta mengandangkan tiga unit bus Tranjakarta. Ini karena ketiga armada tersebut telah habis masa uji KIR-nya.
Kepala Bidang Pengendalian dan Operasional Dishubtrans DKI Jakarta Maruli Sijabat mengatakan, tiga bus tersebut ditindak pada saat beroperasi.
"Kami tindak tiga bus TransJakarta yang masa KIR-nya habis tapi masih beroperasi," kata Sijabat saat dihubungi di Jakarta, Selasa (20/10/2015).
Penindakan dilakukan Selasa pagi tadi. Dua bus terpaksa diangkut dari Terminal Kalideres, Jakarta Barat. Sementara 1 bus lainnya diangkut dari Terminal Kampung Melayu, Jakarta Timur.
"Selain masa uji KIR-nya habis, mereka juga tidak dilengkapi surat-surat lainnya, seperti izin trayek, surat izin usaha, dan lainnya," tutur Maruli.
Selain mengandangkan bus Transjakarta, jajarannya juga menindak tegas 14 angkutan umum lain. Di antaranya mikrolet, metromini, kopaja, dan bus pariwisata.
"Angkutan-angkutan itu tidak dilengkap surat-surat izin beroperasi," ucap dia.
Angkutan umum yang terjaring itu kini dikandangkan di Terminal Barang Rawa Buaya, Jakarta Barat. "Langsung kami kandangkan ke Terminal Barang Rawa Buaya, Jakarta Barat," pungkas Maruli. (Ndy/Sun)
Masa Uji KIR Habis, 3 Bus Transjakarta Dikandangkan
Ketiga bus Transjakarta tersebut ditindak pada saat beroperasi Selasa pagi tadi.
Diperbarui 20 Okt 2015, 14:09 WIBDiterbitkan 20 Okt 2015, 14:09 WIB
Bus Transjakarta Koridor 1 Blok M-Kota melintas di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan, Kamis (30/4/2015). Memasuki tahap grouting/injeksi kabel PLN bertegangan tinggi jalur busway di kawasan ini ditutup. (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cuaca Hari Ini Rabu 23 April 2025: Langit Pagi di Jabodetabek Diprediksi Berawan
Vasektomi Serentak Pecahkan Rekor MURI, Saatnya Ayah Ambil Peran dalam Perencanaan Keluarga
Cek 7 Komponen Ini Agar Mobil Tetap Prima Usai Dipakai Mudik Lebaran
Pemerintah Akan Beri Tunjangan Guru Non-ASN, Ini Besarannya
Pendiri Binance Jadi Sasaran Penipu Kripto, Memanfaatkan Hype Grok
Harga Emas Terus Cetak Rekor, Konsumen Mulai Jual Perhiasan
Bakal Kuasi Reorganisasi, Bumi Resources Gelar RUPSLB 2 Juni 2025
23 April 2024: Petaka 2 Helikopter Angkatan Laut Malaysia Tabrakan di Udara, 10 Orang Tewas
3 Peminat Winger Manchester United Terungkap, Klub Ini Pimpin Persaingan
Rekomendasi Physical Sunscreen Terbaik di 2025, Pilih Sesuai Jenis Kulitmu
Resep Kreasi Unik Sereal, Jadi Opsi Menu Sarapan Lebih Sehat
Pantai Tanjung Lesung, Wisata Bahari Populer di Banten