Liputan6.com, Padang - Pascagempa berkekuatan 7,8 Skala Richter menguncang Mentawai pada Rabu malam, sebagian warga Padang, Sumatera Barat ramai menuju lokasi yang lebih tinggi untuk mengantisipasi tsunami.
Seperti dilansir Antara, Rabu (2/3/2016) malam, masyarakat mengungsi menggunakan sepeda motor dan mobilnya menuju kampus Universitas Andalas (Unand), Limau Manis.
Kondisi lalu lintas masih ramai hingga pukul pukul 21.18 WIB. Meskipun ramai kendaraan, namun masih cukup lancar dilalui. Kendaraan bisa memacu dengan kecepatan 20 hingga 30 kilometer per jam.
Sementara itu, masyarakat Pasar Baru, Kelurahan Cupak Tangah, sekitar 0.5 kilometer sebelum gerbang Unand, tidak terlihat panik.
Bahkan, toko dan kafe sepanjang jalan antara Pasar Baru dan Unand, masih buka dan berjualan seperti biasa.
Seorang warga, Budiman, mengatakan getaran gempa tidak terlalu terasa, sehingga masyarakat tidak panik. Apalagi, daerah itu cukup jauh dari zona merah tsunami.
Sementara, Kepala Seksi Informasi BMKG Ketaping Budi Samiadji mengatakan, peringatan dini tsunami telah dicabut. Namun masyarakat diminta waspada dan tetap hati-hati terhadap ancaman bahaya tsunami.
Gempa Mentawai, Toko dan Kafe di Padang Tetap Buka
Masyarakat Pasar Baru, Kelurahan Cupak Tangah, sekitar 0.5 kilometer sebelum gerbang Unand, tidak terlihat panik.
Diperbarui 02 Mar 2016, 22:57 WIBDiterbitkan 02 Mar 2016, 22:57 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
11 Pinjol Belum Penuhi Kewajiban Ekuitas Minimum
Akses Jalan Terputus, Truk dan Perahu Karet Dikerahkan Bantu Korban Terdampak Banjir di Tangerang
Resep Ayam Katsu Ala Jepang untuk Berbuka Puasa, Hidangan Favorit Anak
Jepang Punya Taman Terkecil di Dunia, Cuma Seluas 4 Lembar Kertas
VIDEO: Program Makan Bergizi Gratis, Pemerintah Gelontorkan Rp1-2 Triliun per Bulan
Prabowo Perintahkan TNI-Polri Bantu Penanganan Banjir di Jabodetabek
Pepaya Manis Menggoda, Apakah Aman untuk Menjaga Gula Darah?
Biji Selasih Terbuat dari Apa: Asal Usul, Manfaat, dan Cara Mengolahnya
Retouch Hair Transplant, Perbaikan Transplantasi Rambut yang Gagal
Spek Calon Mantu Idaman, 6 Potret Verrell Bramasta Tetap Aktif Kerja dengan Jadwal Padat saat Ramadan
Potret Asri Welas Jalani Melukat, Happy Salma Ajarkan Budaya Bali
Lionel Messi Bidik Piala Dunia Antarklub 2025 Bersama Inter Miami