Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menyatakan, penempatan para pejabat di DKI Jakarta tak memprioritaskan pada latar belakang jurusan pendidikan. Ahok pun kerap menempatkan pejabat yang tak sesuai dengan latar belakang pendidikan.
"Saya sudah temukan di Jakarta bukan persoalan jurusannya karena sekolah kan pelatihan. Yang pentingkan mengayomi," kata Ahok di Balai Kota Jakarta, Jumat (17/6/2016).
Sebagai contoh adalah pada pelantikan hari ini, Ahok menempatkan Diah Ekawati yang merupakan dokter gigi sebagai Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Kehumasan DKI. Kemudian Ahok menempatkan sarjana sosial menjadi Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI dan Kepala Dinas Perumahan DKI.
"Dulu yang dokter gigi ini sudah mengurus pengadaan elektronik. Kerjaannya bagus, makanya saya pindahkan ke Diskominfo," ujar dia.
Selain itu, Ahok mengatakan bahwa pejabat ditempatkan sesuai kemampuan, tidak hanya soal jurusan. Dia mencontohkan UPT Monas, Rini Hariani yang bagus dalam mengurus tugu Monas. Namun lalai mengurus taman Monas seluas 80 hektare.
"Wah stres dia urusinnya dan enggak sanggup dia," ungkap Ahok.
Ahok melantik 513 pejabat di lingkungan DKI Jakarta hari ini. Adapun pejabat itu terdiri dari pejabat eselon II, III dan IV.
Ahok Sebut Jurusan Pendidikan Bukan Acuan Jabatan di Pemprov DKI
Ahok mengatakan, pejabat ditempatkan sesuai kemampuan, tidak hanya soal jurusan.
diperbarui 17 Jun 2016, 20:02 WIBDiterbitkan 17 Jun 2016, 20:02 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Basuki T Purnama memberikan kata sambutan saat meresmikan RPTRA Tahap II di Jakarta Barat, Kamis (18/2). Pembangunan RPTRA bertujuan sebagai ruang publik bagi warga. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Toyota Hadirkan GR Supra Edisi Terakhir Hanya 300 Unit
3 Resep Bakwan Bakar yang Cocok Disantap Saat Hujan
Milenial dan Gen Z Lebih Sering Konsultasi Keuangan ke AI
Bos BEI Ingin Masyarakat Melek Investasi Saham Syariah
Daya Tarik Umbul Ponggok, Wisata Air Menarik di Klaten
Kemenangan Bersejarah Industri Kripto: Pengadilan Tolak Beri Sanksi Tornado Cash
1 Desember 1959: Perjanjian Antartika Larang Aktivitas Militer di Benua Tersebut
Hasil Liga Inggris West Ham vs Arsenal: Drama 7 Gol Warnai Kemenangan The Gunners atas Tuan Rumah
Allah SWT Tidak Suka Orang yang Berlebihan dalam Berdoa, Ini Maksudnya Menurut Gus Baha
Gus Yahya: Musyawarah Luar Biasa NU Itu Mimpi di Siang Bolong
Layanan Prima Bikin Jemaah Umroh Asal Belanda Pilih Biro Perjalanan di Yogyakarta Ini, Go Internasional
Melihat Momen Effendi Simbolon Mendukung RK yang Berujung Pemecatan dari PDIP