Setnov: Kader Golkar Selalu Siap Masuk Pemerintahan

Menurut politikus yang akrab disapa Setnov itu, kader partainya siap ditempatkan di sejumlah jajaran pemerintahan dan instansi lainnya.

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 17 Jul 2016, 01:06 WIB
Diterbitkan 17 Jul 2016, 01:06 WIB
20160517-Penutupan Munaslub Golkar, Saingan Setnov Tak Hadir
Ketua Partai Golkar terpilih Setya Novanto memberikan pidato dalam Penutupan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub), Nusa Dua, Bali (16/5). Setya Novanto terpilih setelah Ade Komarudin menyatakan tak melanjutkan pertarungan. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto menegaskan partainya telah menyiapkan kader terbaik bila Presiden Joko Widodo atau Jokowi kembali merombak Kabinet Kerja.

Menurut politikus yang akrab disapa Setnov itu, kader partainya siap ditempatkan di sejumlah jajaran pemerintahan dan instansi lainnya.

"Ya seluruh kader yang ada di Partai Golkar selalu siap diri apakah itu di pemerintahan, apakah di departemen, apakah di instansi lain," kata Setnov di Plaza Senayan, Jakarta, Sabtu 16 Juli 2016.

Menurut dia, partainya sudah melakukan proses kaderisasi jangka panjang. Guna mempersiapkan para kadernya bilamana dilirik presiden di pemerintahan.

Meski demikian, Setnov menyerahkan sepenuhnya kepada Jokowi terkait perombakan kabinet. Sebab ia menilai itu merupakan kewenangan dan hak prerogatif presiden.

"Karena beliau (presiden) juga punya informasi yang sangat banyak bukan hanya dari institusi resmi. Beliau sendiri meneliti satu persatu kinerja para menterinya, inilah yang menjadi harapan kita untuk menunggu hasil-hasil apa yang akan dilakukan presiden," ucap Setnov.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya