Liputan6.com, Bogor - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bogor, Jawa Barat mengklaim belum ada laporan masyarakat yang mengadu soal vaksin palsu. Dinkes telah membuka posko pengadukan di tiap puskesmas kecamatan sejak kasus vaksin palsu mencuat.
"Belum ada yang lapor ke posko pengaduan vaksin palsu," ujar Kepala Bidang Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit dan Kesehatan Lingkungan (P2PKL) Dinkes Kabupaten Bogor, Kusnadi, di Bogor, Senin (25/7/2016).
Dia mengatakan, Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Jawa Barat menemukan vaksin ilegal di lima rumah sakit bersalin di Kabupaten Bogor, namun tidak sampai membuat masyarakat untuk melakukan vaksin ulang anak-anak mereka. Sebab, vaksin tersebut tidak membahayakan.
Namun, lanjut dia, bagi masyarakat yang membutuhkan informasi tentang vaksin palsu dapat mendatangi posko di puskesmas. Selain itu, di posko tersebut masyarakat dapat berkonsultasi dan menanyakan apakah vaksin yang diterima merupakan vaksin asli atau palsu.
"Nanti puskesmas akan melakukan identifikasi. Prosesnya kami data dulu dia dapat vaksin di mana, terus kami cocokan apakah distribusi vaksinnya dari kami atau distribusi yang enggak jelas," kata Kusnadi.
Menurut dia, posko aduan ini akan ditutup hingga permasalahan vaksin palsu selesai. "Kami koordinasi dengan satgas di Kementerian Kesehatan," ujar Kusnadi.
Posko Pengaduan Vaksin Palsu di Bogor Sepi Laporan
Dinkes telah membuka posko pengadukan di tiap puskesmas kecamatan sejak kasus vaksin palsu mencuat.
diperbarui 25 Jul 2016, 11:17 WIBDiterbitkan 25 Jul 2016, 11:17 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Semeru, Gunung Tertinggi Jawa yang Menyimpan Misteri
Tidak Melulu Putih Ini Warna-Warna Petir
Relawan Prabowo Dukung Isran Noor, Kode IKN Lanjut?
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 23 November 2024
Melihat Desa Kecil di NTB yang Membangkitkan Harapan Hutan Bakau
Pertama di Asia, Hotel Berkonsep Storytelling Resmi Dibuka di Jakarta
Survei PUSKAPI, Banyak Warga Musi Banyuasin Belum Tahu Ada Pilkada Sumsel 2024
Waktu Terbaik Sholat Taubat, Lengkap dengan Bacaan Dzikir dan Doanya
Maruarar Sirait: Jokowi dan Prabowo Hanya Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta
Jelajah Keunikan dan Pesona Pulau Tikus Bengkulu
Galaksi Hantu NGC 4535 Contoh Sempurna Galaksi Spiral di Alam Semesta
Kemenag Gorontalo Lambat Cairkan Tukin P3K, Mahasiswa Ikut Protes