VIDEO: Polisi Usut Senpi Penyandera di Pondok Indah

Diduga pistol yang ditemukan di atas lemari itu disembunyikan perampok dan penyandera saat terkepung polisi.

oleh Liputan6 diperbarui 05 Sep 2016, 13:23 WIB
Diterbitkan 05 Sep 2016, 13:23 WIB
Senjata Api
Diduga pistol yang ditemukan di atas lemari itu disembunyikan pelaku saat terkepung polisi.

Liputan6.com, Jakarta - Perampokan dan penyanderaan di rumah Asep Sulaiman di kawasan elit Pondok Indah, Sabtu 3 September 2016, masih menyisakan pertanyaan. Misalnya motif pidana itu. Pertanyaan lain adalah siapa pemilik senjata api yang ditemukan di rumah Asep. Itulah yang terus diusut polisi.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Senin (5/9/2016), saat menggeledah rumah korban usai penyanderaan, polisi menemukan sepucuk pistol. Diduga pistol yang ditemukan di atas lemari itu disembunyikan pelaku saat mereka menyadari sudah terkepung polisi.

Penyanderaan di rumah Asep Sulaiman, seorang mantan pejabat ExxonMobil di perumahan mewah Pondok Indah, berawal ketika 2 pria memasuki rumah itu dan sempat menyandera penghuni rumah.

Kedua pelaku, AJ dan S, akhirnya menyerah setelah dikepung polisi. Motif penyanderaan hingga kini belum terungkap.

Berkembang dugaan, perampokan untuk mendapatkan uang atau harta korban, bukanlah motif utama. Juga sempat muncul spekulasi, ada orang lain yang juga terlibat dalam kasus itu selain AJ dan S.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya