Wi-Fi Gratis Disiapkan untuk Peserta Demo 2 Desember

Selain itu, majelis ini juga menyiapkan 15 modem untuk menstabilkan sinyal telepon selular peserta demo 2 Desember di kawasan patung kuda.

oleh Liputan6 diperbarui 02 Des 2016, 07:51 WIB
Diterbitkan 02 Des 2016, 07:51 WIB
20161202-Demo 2 Desember
Peserta demo 2 Desember padati Monas, Jakarta Pusat.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Majelis Zikir Selular menyiapkan pelayanan wi-fi gratis saat demo 2 Desember dengan password belaislam212.

"Kami juga menyiapkan tempat untuk charge gratis dengan menyiapkan genset berkapasitas 1.500," kata Pembina Majelis Zikir Selular, David, di Jakarta, Jumat (2/12/2016).

Selain itu, majelis ini juga menyiapkan 15 modem untuk menstabilkan sinyal telepon selular peserta demo 2 Desember di sekitar kawasan patung kuda.

"Kami siapkan 15 modem karena berdasarkan pengalaman Aksi Bela Islam III lalu, susah sinyalnya," kata David seperti dikutip dari Antara.

Para anggota Majelis Zikir Selular tersebut mendirikan tenda serta menyiapkan berbagai makanan dan minuman untuk peserta demo 2 Desember di Lapangan Monas, Jakarta Pusat.

Tenda tersebut dipasang di perempatan Jalan Medan Merdeka Selatan dekat dengan lampu lalu lintas.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya