Akhir Pelarian Sang Wakil 'Kapten Pincang'

Langkah Ius Pane perampok sadis Pulomas itu terhenti setelah aparat mencokoknya di Medan, Sumatera Utara.

oleh Muhammad AliMuslim ARFernando Purba diperbarui 02 Jan 2017, 00:04 WIB
Diterbitkan 02 Jan 2017, 00:04 WIB
20170101-Ridwan-Sitorus-FF1
Ridwan Sitorus alias Ius Pane saat di Bandara Halim Perdana Kusumah, Minggu (1/1). Ius Pane ditangkap tim gabungan dari Polrestro Jakarta Timur, Polresta Depok dan Ditkrimum Polda Metro Jaya. (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Pelarian Ridwan Sitorus alias Ius Pane berakhir sudah. Langkah buronan dalam kasus perampokan sadis Pulomas itu terhenti setelah petugas mencokoknya di Medan, Sumatera Utara.

Gerakan Ius Pane bisa dibilang licin. Dia lihai berpindah-pindah tempat agar terhindar dari kejaran aparat.

"Kan kaburnya berpencar, kemudian dia beberapa kali pindah tempat," kata Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan di Halim Perdanakusuma, Jakarta, Minggu (1/1/2017).

Namun, Ius Pane tak bisa lolos begitu saja. Polisi terus mengintainya hingga ada informasi yang menyebut sang buronan itu tengah dalam perjalanan darat. Dia akan menuju Medan, Sumatera Utara.

"Dia putuskan mau pulang kampung tempat kakaknya di Sumatera Utara, kan kampungnya di sana," ucap Iriawan.

Gerakan Ius Pane terus dipantau polisi. Sesaat menginjakkan kaki di pool bus Antar Lintas Sumatera (ALS), Jalan Sisingamangaraja, Medan, Sumatera Utara, pukul 09.45 WIB, langkah dia terhenti. Tim bergerak dan membekuk sang wakil 'Kapten Pincang' dalam kasus perampokan Pulomas tersebut.

"Saya memang targetkan ke tim agar kerja maksimal, targetnya dalam seminggu ini tertangkap semua pelaku perampokan Pulomas. Ius ditangkap di hari ke enam," tegas Iriawan.

Ius Pane (ditengah) perampok Pulomas dicokok di Medan, Sumut.

Dari foto yang didapat saat penangkapan, Ius Pane tampak mengenakan kaos abu-abu dengan celana jins dan bersandal warna coklat. Kedua tangannya di belakang. Dia diapit petugas kepolisian yang berpakaian bebas.

Ada sekitar empat petugas yang menggiring penjahat tersebut. Mereka membawa Ius Pane ke sebuah mobil untuk selanjutnya diterbangkan ke Jakarta.

Iriawan menyatakan, dengan tertangkapnya Ius Pane, perburuan para perampok di Pulomas dinyatakan tuntas. "Selanjutnya kita akan lakukan pengembangan dari sejumlah barang bukti yang sudah ada," kata dia.

Sejumlah barang bukti yang sudah diamankan adalah mobil yang digunakan para pelaku, senjata api, parang, dan barang bukti hasil kejahatan yang telah dibagi-bagia pelaku.

Masuk DPO

Ius Pane, Buronan Pembunuhan Sadis Pulomas Ditangkap di Medan
Akhirnya polisi berhasil menangkap Ius Pane, buronan terakhir yang jadi pelaku pembunuhan sadis di Pulomas. (istimewa)... Selengkapnya

Sejak Jumat 31 Desember 2016, nama Ius Pane telah masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) Polda Metro Jaya. Polisi memburu sang penjahat itu terkait perampokan di Pulomas, Jakarta Timur.

Dalam aksi itu, komplotan perampok rumah mewah yang dipimpin Ramlan Butarbutar ini menyekap 11 orang dalam kamar mandi berukuran 1,5 x 1,5 meter tanpa ventilasi selama 17 jam di rumah, Jalan Pulomas Utara, Nomor 7A, Kayu Putih, Pulogadung, Jakarta Timur, Selasa 27 Desember 2019. Enam orang tewas dan lima lainnya terluka dalam peristiwa ini.

Enam korban tewas. Mereka adalah pemilik rumah Dodi Triono serta dua putrinya, Diona Arika Andra Putri dan Dianita Gemma Dzalfayla. Kemudian teman Gemma, Amel, serta dua sopir pribadi bernama Yanto dan Tasrok.

Sementara itu ada lima korban selamat. Mereka adalah anak Dodi bernama Zanette Kalila Azaria, serta empat asisten rumah tangga bernama Emi, Fitriani, Santi, dan Windy. Kelima korban selamat masih menjalani perawatan di rumah sakit Kartika, Jakarta Timur.

Ius Pane (tengah, kaos garis-garis) di bandara Halim Perdanakusumah

Usai pemakaman para korban Pulomas selesai, polisi menggerebek sebuah kontrakan di Gang Kalong, Bojong, Rawalumbu, Bekasi, Jawa Barat, Rabu 28 Desember 2016. Dalam operasi itu, polisi menangkap sang perampok, Ramlan Butarbutar dan Erwin Situmorang.

Ramlan yang disebut sebagai Kapten Pincang itu mengalami luka tembak di pembuluh darahnya lantaran melawan petugas. Dia kemudian tewas setelah alami pendarahan.

Setelah itu, polisi sukses membekuk Alfins Bernius Sinaga di Bekasi, Jawa Barat. Hingga akhirnya pelaku keempat, Ridwan Sitorus alias Ius Pane juga dicokok di Medan.

 

Peran di Pulomas

20161227-Perampokan Sadis di Rumah Mewah Pulomas-Fanani
Petugas kepolisian berjaga di lokasi perampokan sadis di Jalan Pulomas Utara, Kayuputih, Pulogadung, Jakarta Timur, Selasa (27/12). Enam korban meninggal diduga akibat kehabisan oksigen karena disekap dalam kamar mandi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya

Perampok Pulomas yang dilakukan Ius Pane dan komplotannya bukan merupakan aksi pertama. Mereka ternyata sudah merampok di tiga lokasi dalam sepekan.

"Sudah tiga kali selama seminggu ini melakukan kejahatan. Pengakuan dia pertama di Purwakarta, kedua Jonggol, dan ketiga di Pulomas," ujar Iriawan dalam jumpa pers di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Minggu (1/1/2017).

Iriawan menjelaskan, dalam perampokan di tiga titik itu, Ius bersama tiga tersangka yang sama dalam perampokan sadis di kediaman Dodi Triono, Pulomas.

"Tapi 2011 kelompoknya berubah-ubah, yang minggu kemarin bersama empat orang itu," tegas dia.

Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan menjelaskan penangkapan tersangka perampokan sadis Pulomas, Ius Pane, di Bandara Halim Perdanakusuma, Minggu (1/1). Menurut Kapolda, Ius Pane hendak bersembunyi di rumah saudaranya di Medan. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Menurut penjelasan Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol M Iriawan, dalam aksinya di Pulomas, Ius Pane berperan sebagai eksekutor yang masuk ke dalam rumah korban.

"Kalau Sinaga itu dia berperan sebagai sopir, dia enggak ikut ke dalam. Yang masuk itu tiga orang, termasuk dia (Ius)," ujar Iriawan, Kamis 29 Desember 2016.

Selain itu, Iriawan menyebut bahwa Ius merupakan wakil kapten dari komplotan pimpinan tersangka Ramlan Butarbutar yang tewas saat ditangkap karena melakukan perlawanan.

"Ius itu kedua setelah kapten Ramlan Butarbutar," kata Iriawan.

Dari hasil pemeriksaan CCTV di dalam rumah korban, Ius Pane terlihat menyeret salah satu korban. Dia juga tampak memukul korban dengan senjata api.

Ridwan Sitorus alias Ius Pane saat di Bandara Halim Perdana Kusumah, Minggu (1/1). Sebelumnya, Ius Pane Ditangkap di Pool Bus ALS (Antar Lintas Sumatera) Medan, Sumatera Utara sekitar pukul 07.45 WIB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

 "Yang bersangkutan menyeret (korban) dari kamarnya, itu diseret juga dipukul pakai senpi. Jadi termasuk cukup berperan di sana meskipun kaptennya Ramlan," ucap Iriawan.

Kini, dengan berakhirnya perburuan terhadap empat perampok dan pembunuhan Pulomas itu, kasus tersebut diharapkan dapat segera diselesaikan. Hukum harus ditegakkan terhadap para penjahat sadis tersebut.

"Harapannya, diproses aja sesuai perbuatannya (seberat mungkin)," harap ibunda Zanette Kalila Azaria, Almyanda Sapphira, yang juga mantan istri kedua almarhum Dodi Triono.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya