Bocah Perempuan Ditemukan Tewas di Semak

Seorang bocah perempuan ditemukan tewas di semak berlumpur di Desa Sitolubanua, Kecamatan Bawolato, Sumatra Utara.

oleh shintalestari41 diperbarui 01 Jun 2017, 12:39 WIB
Diterbitkan 01 Jun 2017, 12:39 WIB

Patroli, Sumatra Utara Tangis perempuan ini pecah usai memastikan putrinya yang baru berumur tujuh tahun ditemukan tewas mengenaskan. Jenazah putri Bawa Menewi ditemukan tewas Rabu 31 Mei 2017 siang di semak belukar berlumpur di Desa Sitolubanua, Kecamatan Bawolato, Kabupaten Nias Induk, Sumatra Utara.

Jenazah kemudian dibawa ke rumah sakit umum Gunung Sitoli untuk diautopsi. Meski demikian, proses autopsi sendiri masih harus menunggu kedatangan dokter forensik dari Polda Sumatra Utara.

Polisi masih belum dapat menentukan dugaan sementara penyebab kematian meski telah ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Hingga kini, jenazah korban masih dititpkan di kamar jenazah Rumah Sakit Umum Gunung Sitoli menunggu pelaksanaan autopsi.

Pihak kepolisian terus melakukan penyelidikan atas temuan jenazah ini termasuk memeriksa beberapa saksi yang di antaranya adalah ayah korban.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya