Anjlok, 3 Gerbong KA Parahyangan Keluar Lintasan Rel

Anjloknya KA Parahyangan ini memaksa para penumpang turun dari gerbong dan berjalan kaki menuju peron.

oleh Rinaldo diperbarui 24 Jan 2018, 16:34 WIB
Diterbitkan 24 Jan 2018, 16:34 WIB

Liputan6.com, Bandung - Kereta Api Argo Parahyangan, jurusan Jakarta-Bandung, Rabu pagi anjlok beberapa meter sebelum memasuki Stasiun Bandung.

Seperti ditayangkan Liputan6 Petang Terkini SCTV, Rabu (24/1/2018), tiga gerbong belakang kereta keluar dari lintasan rel. Anjloknya kereta api ini memaksa para penumpang turun dari gerbong dan berjalan kaki menuju peron.

Beruntung untuk perjalanan KA lainya tidak terganggu, Baik menuju barat dan timur maupun kedatangan kereta api dari dua arah. Hingga kini peyebab anjloknya KA Argo Parahyangan masih dalam penyelidikan petugas.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya