Miranda Goeltom Sambangi KPK

Nama Miranda Goeltom tak ada dalam jadwal pemeriksaan yang diterbitkan pihak KPK.

oleh Fachrur Rozie diperbarui 13 Nov 2018, 10:38 WIB
Diterbitkan 13 Nov 2018, 10:38 WIB
20151127-Sejumlah Pejabat Hadiri Pernikahan Anak Setya Novanto di Gereja Katedral
Mantan Deputi senior Gubernur Bank Indonesia, Miranda Goeltom saat menghadiri pernikahan putri kedua Ketua DPR Setya Novanto di Gereja Katedral, Jakarta Pusat, Jumat (27/11). Acara ini kabarnya tertutup untuk media. (Liputan6.com/Helmi Afandi)

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (BI) Miranda Goeltom menyambangi Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dia terlihat tergesa-gesa masuk ke dalam lobi Gedung KPK.

Tak lama berselang, Miranda yang mengenakan baju berwarna merah ini langsung naik ke lantai 2 ruang pemeriksaan. Nama Miranda sendiri tak ada dalam jadwal pemeriksaan yang diterbitkan pihak KPK.

Masih belum diketahui pemeriksaan Miranda Goeltom terkait apa. Juru Bicara KPK Febri Diansyah mengatakan akan mengecek hal tersebut ke tim lembaga antirasuah.

"(Miranda Goeltom) yang pasti enggak ada di jadwal penyidikan," ujar Febri saat dikonfirmasi, Selasa (13/11/2018).

Nama Miranda Goeltom sendiri sempat terjerat kasus dugaan suap cek pelawat. Kemudian,‎ namanya kembali muncul dalam dakwaan perkara korupsi Bank Century, Budi Mulya yang saat ini sedang diselidiki KPK.‎

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya