Update Corona 29 Mei: 1.520 Pasien Meninggal Akibat Covid-19

Data update pasien Corona Covid-19 ini tercatat sejak Kamis, 28 Mei 2020 pukul 12.00 WIB hingga hari ini pukul 12.00 WIB.

oleh Muhammad Ali diperbarui 29 Mei 2020, 15:55 WIB
Diterbitkan 29 Mei 2020, 15:54 WIB
Achmad Yurianto
Juru Bicara Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto memberikan orang-orang yang terinfeksi Virus Corona penyebab COVID-19 saat konferensi pers di Graha BNPB, Jakarta, Sabtu (23/5/2020). (Dok Badan Nasional Penanggulangan Bencana/BNPB)

Liputan6.com, Jakarta Juru Bicara Pemerintah Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto menyampaikan data terkini tentang pasien yang meninggal dunia akibat covid-19. Dari data yang tercatat, hari ini ada penambahan pasien wafat sebanyak 24 orang.

"Dengan demikian, akumulatif pasien yang meninggal saat ini berjumlah 1.520 orang," ujar Yurianto melalui konferensi pers daring di Graha BNPB Jakarta, Jumat (29/5/2020).

Selain itu, Yuri menambahkan, ada penambahan pasien positif terkonfirmasi positif Corona Covid-19 sebanyak 678 orang. Sampai saat ini, total akumulatifnya menjadi 25.216 orang.

Kemudian, jumlah pasien yang sembuh dari corona juga bertambah 252 orang. Sehingga, akumulatif pasien sembuh sampai saat ini berjumlah 6.492 orang.

Data update pasien Corona Covid-19 ini tercatat sejak Kamis, 28 Mei 2020 pukul 12.00 WIB hingga hari ini pukul 12.00 WIB. 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Data Corona Kamis 28 Mei

Adapun data kasus COVID-19 di Indonesia, pada 28 Mei 2020, kasus positif terkonfirmasi berjumlah 24.538 orang. Sedangkan kasus kesembuhan bertambah 183 menjadi 6.240 orang.

Kematian terkait COVID-19 masih terjadi di Indonesia. Hingga Kamis (28/5) pukul 12.00 WIB, tercatat ada 23 kematian baru sehingga jumlah total korban jiwa terkait penyakit akibat covid-19 berjumlah 1.496 orang.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya