Prabowo Ingin Ada Pertemuan Rutin dengan Ketua Umum Parpol Koalisi Tiap Hari Jumat

Presiden Prabowo Subianto ingin ada pertemuan rutin dengan para ketua umum partai politik (parpol) koalisi pemerintah yang digelar seminggu sekali. Dia berharap pertemuan tersebut bisa dilakukan setiap hari Jumat.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 02 Nov 2024, 13:43 WIB
Diterbitkan 01 Nov 2024, 18:41 WIB
Surya Paloh Sambangi Kediaman Presiden Terpilih Prabowo Subianto
Presiden terpilih, Prabowo Subianto (kanan) bersama Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Surya Paloh usai pertemuan di jalan Kertanegara, Jakarta, Kamis (25/4/2024). (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta Presiden Prabowo Subianto ingin ada pertemuan rutin dengan para ketua umum partai politik (parpol) koalisi pemerintah yang digelar seminggu sekali. Dia berharap pertemuan tersebut bisa dilakukan setiap hari Jumat.

Hal ini disampaikan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani usai menghadiri pertemuan antara Presiden Prabowo dengan para ketua umum dan sekjen partai politik koalisi pemerintah di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (1/11/2024).

"Harapannya ini bisa menjadi sebuah pertemuan rutin pada Jumat bagi teman-teman yang berkesempatan hadir," kata Muzani kepada wartawan.

Meski begitu, kata Muzani, pertemuan rutin dengan ketua umum parpol koalisi akan disesuaikan dengan jadwal Prabowo sebagai presiden. Terlebih, Prabowo akan melakukan rangkaian kunjungan kerja ke luar negeri selama 16 hari pada November 2024.

"Harapannya iya (pertemuan tiap hari Jumat). Tapi kan tentu saja disesuaikan dengan kesibukan beliau dan jadwal beliau," ujar Muzani.

Muzani pun mengungkapkan pertemuan Prabowo Subianto dan ketua umum partai politik koalisi pada hari ini berlangsung santai. Mereka makan siang bersama dan membahas hal-hal ringan hingga berat.

"Tadi makan-makan. Setelah Jumatan, beliau ingin mendengar banyak hal dan ingin menyampaikan diskusi-diskusi ringan dengan teman-teman yang hadir. Diskusi itu ya ketawa-ketawa ringan, bercanda, dan sekali-kali diskusi yang berat, yang ringan, semua dibicarakan. Brainstorming lah ya," jelas Muzani.

Ketua MPR RI itu menuturkan salah satu hal yang dibahas yakni, upaya meningkatkan pendapatan negara. Saat ditanya apakah ada pembahasan soal Pilkada Serentak 2024, Muzani membantahnya.

"Enggak, sama sekali enggak ada soal pilkada," ucap Muzani.

Hal yang sama disampaikan dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh. Menurut Paloh, Prabowo menawarkan pertemuan rutin dengan ketua umum partai politik koalisi pemerintah.

"Saya pikir barangkali yang tadi dibicarakan adalah bagaimana keinginan untuk berkomunikasi yang cukup intens antara ketua umum parpol koalisi dengan pemerintah. Beliau menawarkan mungkin akan ada pertemuan rutin antara seluruh ketua umum parpol koalisi," pungkas Paloh.

Cak Imin Sebut Pertemuan Prabowo dengan Ketum Parpol Bahas Pilkada

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin juga ikut dalam rombongan menemui Prabowo Subianto. (Merdeka).
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin. (Merdeka).

Berbeda dengan Muzani, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar mengungkapkan ada pembahasan soal Pilkada Serentak 2024 dalam pertemuan Presiden Prabowo Subianto dan para ketua umum partai politik koalisi pemerintah di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (1/11/2024). Namun, kata dia, pembahasan soal Pilkada 2024 tak dibahas secara spesifik.

"Pilkada tidak terlalu spesifik," kata Cak Imin kepada wartawan usai pertemuan di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (1/11/2024).

Menurut Cak Imin, Prabowo akan mengagendakan pertemuan rutin mingguan dengan para ketua umum parpol. Nantinya, akan dibahas sejumlah isu-isu terkini.

"Jadi partai-partai koalisi akan rutin diskusi berbagai hal, semua aspek," ujar Cak Imin.

Infografis Prabowo Ingatkan Ketum Parpol Tak Suruh Menteri Cari Uang dari APBN-APBD. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Prabowo Ingatkan Ketum Parpol Tak Suruh Menteri Cari Uang dari APBN-APBD. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya