[VIDEO] Banjir Surut, Warga Ciledug Indah Bersih-bersih

Warga khawatir penyakit pascabanjir seperti demam berdarah, muntaber, pes serta penyakit kulit akan melanda wilayah mereka.

oleh Liputan6 diperbarui 15 Nov 2013, 17:52 WIB
Diterbitkan 15 Nov 2013, 17:52 WIB
banjir-ciledug-131115c.jpg
Ratusan warga perumahan Ciledug Indah I, Tangerang, Banten, sudah membersihkan rumahnya setelah 2 hari terendam banjir. Kendati begitu, warga masih khawatir banjir akan kembali datang karena hujan masih terus mengguyur.

Dalam tayangan Liputan 6 SCTV, Jumat (15/11/2013), banjir yang merendam ratusan rumah sejak Rabu-Jumat (13-15 November) itu menyisakan lumpur tebal, pasir, serta sampah yang masuk hingga ke dalam rumah.

Warga pun segera membersihkannya sebelum mengering. Selain rumah, warga juga membersihkan masjid kompleks yang turut terendam. Kondisi Jalan Hasyim Ashari juga sudah kembali normal.

Warga khawatir penyakit pascabanjir seperti demam berdarah, muntaber, pes serta penyakit kulit akan melanda wilayah mereka.

Banjir Jakarta

Memasuki musim hujan, kawasan Kampung Pulo, Kampung Melayu di Jakarta Timur dan Bukit Duri, Tebet di Jakarta Selatan juga kembali terendam banjir. Kedua kawasan itu menjadi korban meluapnya Sungai Ciliwung.

Warga Kampung Pulo, Kampung Melayu, Jakarta Timur tampak terbiasa menggunakan air banjir untuk mencuci. Air kali yang kembali naik sejak Jumat pagi tidak menghalangi mereka beraktivitas. Warga tetap membuka warung di tengah genangan banjir.

Sementara di Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan, rutinitas warga juga berjalan di tengah genangan banjir. Sebagian membersihkan rumah, yang lain berbelanja sayuran.

Selain karena hujan, air kiriman dari Bogor juga menjadi penyebab meluapnya kali yang membelah ibukota itu. Setelah sempat surut, banjir mulai merendam kembali di kedua kawasan tersebut Jumat sekitar pukul 05.00 WIB. Diperkirakan, ketinggian air akan terus bertambah. (Adi/Ism)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya