Kontainer `Tiduran` di Jalan Panjang Jakbar Sejak Dini Hari

Kejadian bermula ketika truk bernomor polisi B 6192 AI itu tak kuat menanjak fly over yang mengarah ke pintu Tol Kebon Jeruk.

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 15 Jan 2014, 12:21 WIB
Diterbitkan 15 Jan 2014, 12:21 WIB
truk-kontainer-140115b.jpg
Sebuah truk kontainer bermuatan kopi tergelincir dan menghantam pembatas jalan di Jalan Panjang, Kebon Jeruk, Jakarta Barat dini hari tadi. Hingga kini badan truk masih tergeletak di jalan dan mengakibatkan arus lalu lintas sempat tersendat.

"Kejadian sudah dari pukul 00.30 WIB, kontainer ini nggak kuat nanjak akhirnya mundur ke belakang hingga nabrak pembatas jalan," kata Wakil Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Budiyono kepada Liputan6.com, Rabu (15/1/2014).

Kejadian bermula ketika truk bernomor polisi B 6192 AI itu tak kuat menanjak fly over yang mengarah ke pintu Tol Kebon Jeruk. Akhirnya mobil besar itupun tergelincir. Namun sayang, karena berat, petugas sempat mengalami kesulitan melakukan evakuasi.

Saat ini, kata Budiyono, sedang proses evakuasi. Penanganan sudah berlangsung sejak semalam, tetapi belum juga berhasil. Tidak ada korban dalam kecelakaan ini tetapi kemacetan tak dapat dihindari.

"2 Mobil derek sudah kita turunkan. Derek untuk angkut badan kontainer masih belum bisa mengangkut karena berat. Sekarang sedang kita upayakan untuk menggunakan crane untuk evakuasi badan kontainer," tuturnya. (Ndy/Ism)

Baca juga:

Pengamat: Rekayasa Cuaca Bak Matikan Keran Air Bersih Jakarta
Banjir Jakarta Mulai Surut, Semua Sungai Aman
Pengungsi Banjir di Rel Kereta Pesing Belum Mendapat Bantuan

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya