Mau Cepat Boyong New Mirage? Hindari Varian Warna Ini

Pada New Mirage, warna putih dan merah pada tipe Sport diprediksi bakal jadi andalan.

oleh Gesit Prayogi diperbarui 21 Jan 2015, 17:10 WIB
Diterbitkan 21 Jan 2015, 17:10 WIB
Mau Cepat Boyong New Mirage? Hindari Varian Warna Ini
Pada New Mirage, warna putih dan merah pada tipe Sport diprediksi bakal jadi andalan.
Liputan6.com, Bandung - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) telah mendistribusikan New Mirage dan New Mirage Sport ke sejumlah dieler. Namun, bagi Anda yang ingin memboyong city car itu lebih cepat, setidaknya perlu memperhatikan faktor berikut ini. 
 
Ya, menurut Intan Vidiasari, selaku  Head of MMC & MFTBC PR Department PT KTB, pembeli hendaknya menghindari membeli New Mirage dengan warna khusus. 
 
"(varian) warna kuning dan hijau baru tersedia pada April," ungkapnya di sela-sela Test Drive New Mirage di Bandung, Rabu (21/1/2015). 
 
Berkaca pada varian Mirage lama, Intan menuturkan bahwa seluruh varian warna menjadi favorit. Namun pada New Mirage, warna putih dan merah pada tipe Sport diprediksi bakal jadi andalan. 
 
Kemudian, pada Mirage lama, tipe GLX menjadi penyumbang terbesar penjualan. Berdasarkan cacatan Intan tak kurang dari 45 persen ditopang varian tersebut. 
 
"Untuk New Mirage kami targetkan 525 unit per bulan dan New Mirage Sport 100 unit," papar dia. 
 
Adapun, New Mirage dan New Mirage Sport hadir dengan mengusung tema Sport Utility City Car, yang tidak hanya nyaman, tapi juga dinamis, efisien, serta tangguh dan sporty. 
 
Mobil ini dilepas dalam berbagai tipe, yakni GLX Rp 148 juta, GLS (Rp 163,5 juta), Sport (Rp 170 juta), dan Exceed (Rp 177 juta). (Gst/Des)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya