Perkenalkan, Honda City dan Jazz X Edition

Honda Malaysia memperkenalkan dua varian terbatas untuk City dan Jazz. Keduanya diberi embel-embel `X` di belakang namanya.

oleh Rio Apinino diperbarui 06 Sep 2016, 13:30 WIB
Diterbitkan 06 Sep 2016, 13:30 WIB
Honda Jazz dan City X Edition
Honda Jazz dan City X Edition (Foto: honda.com.my).

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Honda Malaysia memperkenalkan dua varian terbatas untuk City dan Jazz. Keduanya diberi embel-embel `X` di belakang namanya. City X hanya dibuat sebanyak 450 unit, sementara Jazz X 300 unit.

Dinamakan X Edition, kedua model ini didasarkan pada varian E, yang merupakan varian menengah, namun ditambah beberapa perangkat atau aksesori tambahan yang membuatnya berbeda. Demikian seperti yang dilaporkan paultan.org.

Pada City, salah satu yang berbeda adalah jok yang terbuat dari kulit, yang dilengkapi dengan emblem X di bagian depan. Logo X juga terdapat pada bagasi dan samping emblem nama model yang ada di belakang mobil.

Tidak ada perubahan pada mesin City X masih menggunakan mesin SOHC i-VTEC 1,5 liter yang hasilkan tenaga 118 Tk dan torsi 145 Nm. Mesin ini disandingkan dengan CVT.

Untuk fitur keselamatan, City X sama persis dengan City E. Sedan ini dilengkapi fitur keselamatan yang cukup lengkap. Di dalamnya tersemat fitur seperti ABS, brake assist, serta Vehicle Stability Control (VSC), dan Hill Start Assist.

City X ini telah dilengkapi dengan daytime running lights (DRL). Lampu berwarna putih itu juga tersemat pada Jazz X.

Sama dengan City, Honda Jazz X Edition juga dilengkapi dengan logo X di beberapa bagian seperti jok depan. Sementara mesinnya masih sama dengan varian E, yaitu mesin SOHC i-VTEC 1,5 liter yang output-nya sama dengan City.

Honda City X hadir dengan pilihan warna Modern Steel Metallic dan Dark Ruby Red Pearl. Sementara Honda Jazz X juga hadir dengan dua warna, Modern Steel Metallic dan Carnival Red. City X dan Jazz X masing-masing dibanderol dengan harga RM 86.100 (Rp 277,6 juta) dan RM 82.500 (Rp 266 juta) on the road dengan asuransi.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya