Benelli Resmi Luncurkan Leoncino 250, Harganya?

Perusahaan otomotif asal Italia, Benelli secara resmi meluncurkan Leoncino 250 untuk memeriahkan pasar otomotif India.

oleh Dian Tami Kosasih diperbarui 08 Okt 2019, 13:00 WIB
Diterbitkan 08 Okt 2019, 13:00 WIB
Perusahaan otomotif asal Italia, Benelli secara resmi meluncurkan Leoncino 250
Perusahaan otomotif asal Italia, Benelli secara resmi meluncurkan Leoncino 250 (Motorbeam)

Liputan6.com, New Delhi- Perusahaan otomotif asal Italia, Benelli secara resmi meluncurkan Leoncino 250 untuk memeriahkan pasar otomotif India.

Membuka pemesanan secara online, konsumen yang ingin mendapatkan motor tersebut wajib membayar uang tanda jadi sebesar Rs.6000 atau setara dengan Rp1,1 juta.

Tersedia dalam 4 warna, Benelli Leoncino 250 hadir dengan kerangka baru. Selain mendapat lampu utama LED dan instrumen digital pada speedometer, sepeda motor ini juga disematkan pelek 17 inci dengan ban berukuran 110 di bagian depan dan 150 di bagian belakang.

Dari sisi dapur pacu, motor ini mendapatkan mesin 249cc, satu silinder, berpendingin cairan yang mampu menghasilkan tenaga hingga 25,4 Tk pada 9250 rpm dan torsi 21 Nm pada 8000 rpm.

Dikawinkan dengan gearbox 6-kecepatan, Benelli Leoncino 250 memiliki ketinggian tempat duduk 810 mm dan ground clearance 170 mm.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Harga

Untuk tugas suspensi, Benelli menyematkan garpu teleskopik 41 mm USD di bagian depan dan suspensi yang dapat disetel di bagian belakang. Kapasitas tangki bahan bakar motor ini adalah 12,5 liter.

Terkait harga, Leoncino 250 dibanderol dengan harga Rs. 2,50 lakh atau setara dengan Rp49,8 juta.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya